Vaksin Corona
Kabupaten Bulukumba Kebagian 2.079 Vaksin Covid-19
Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan Kebagian 2.079 Vaksin Covid-19, dimana vaksinasi dijadwalkan Februari mendatang.
Penulis: Firki Arisandi | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUNBULUKUMBA.COM, UJUNG BULU - Sebanyak 30.000 Vaksin Sinovac untuk mencegah Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), telah tiba di Sulawesi Selatan (Sulsel).
Vaksin tersebut tiba di Bandara Sulthan Hasanuddin Makassar, Selasa (5/1/2021) kemarin.
Bupati Bulukumba AM Sukri Sappewali, juga menyampaikan hal itu setelah melantik Plt Sekda di ruang pola Kantor Bupati Bulukumba, Rabu (6/1/2021).
Secara virtual, kata Sukri, pihaknya telah menerima distribusi vaksin tersebut.
"Dan sudah jelas alokasinya, Kabupaten Bulukumba menerima 2.079 vaksin," katanya.
Pihaknya telah memerintahkan Dinas Kesehatan (Dinkes), untuk menginvetarisasi seluruh perawat dan paramedis untuk mendapat prioritas vaksin ini.
Terkait jadwal vaksinasi, ia belum mengetahui kapan pastinya, hanya saja direncanakan bakal mulai dilakukan Februari mendatang.
"Perawat yang diutamakan, karena mereka yang bersentuhan langsung. Untuk jadwalnya, mungkin bulan Februari 2021," pungkasnya.
Bupati berlatar belakang militer ini berharap agar warga Bulukumba mendukung penuh vaksin ini. (*)
Laporan Wartawan Tribun Timur, Firki Arisandi