Percobaan Bunuh Diri di Bantaeng
BREAKING NEWS: ASN di Bantaeng Lakukan Percobaan Bunuh Diri, Nekat Gorok Lehernya Pakai Pisau
Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bantaeng nekat ingin bunuh diri dengan menggorok lehernya, Selasa, (29/12/2020).
Penulis: Achmad Nasution | Editor: Sudirman
TRIBUNBANTAENG.COM, BANTAENG - Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bantaeng nekat ingin bunuh diri dengan menggorok lehernya, Selasa, (29/12/2020).
ASN tersebut bernama, Irfan warga Kampung Kalimbaung, Kelurahan Mallilingi, Kecamatan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng.
Saat ini, Irfan dirawat di Rumah Sakit Umum (RSUD) Anwar Makkatutu Bantaeng.
Informasi yang dihimpun TribunBantang.com, percobaan bunuh diri itu terjadi sekitar pukul 15.30 WITA.
Namun hingga saat ini, penyebab Irfan ingin melakukan percobaan bunuh diri belum diketahui.
Kepala Bidang Pelayanan Medik RSUD Anwar Makkatutu Bantaeng, Hikmawaty, membenarkan ada pasien yang ingin melakukan percobaan bunuh diri sedang dilakukan perawatan.
Pasien itu dirawat akibat terdapat luka pada lehernya yang diduga digorok menggunakan sebuah pisau oleh pasien sendiri.
"Betul ada pasien itu yang kami rawat, dan menurut pihak keluarga pasien ingin melakukan percobaan bunuh diri," kata dr Hikmawaty, saat dihubungi TribunBantaeng.com, via telepon seluler, Selasa, (29/12/2020).
Laporan wartawan TribunaBantaeng.com, Achmad Nasution