Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Resep Masakan

Nasi Goreng Selimut Bikin Anak Lebih Semangat Sarapan, Ini Resepnya

Selain mengenyangkan dan rasanya enak, Nasi Goreng Selimut ini tampilannya lucu.

Editor: Hasriyani Latif
Sajian Sedap
Selain mengenyangkan dan rasanya enak, Nasi Goreng Selimut ini tampilannya lucu. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Anak-anak biasanya disuguhi sarapan nasi goreng telur ataupun roti.

Dengan tampilan yang itu-itu saja, terkadang anak tak bersemangat untuk menyantapnya.

Tapi tenang, dengan sedikit kreativitas, anak bakalan lahap sarapan.

Baca juga: Mau Bikin Kue Kering Sajian Natal? Ini Resep Nastar Nanas Kismis

Baca juga: Resep Kue Kering Ginger Cookies, Bikin Momen Natal Jadi Lebih Seru

Yah, bikin aja Nasi Goreng Selimut.

Selain mengenyangkan dan rasanya enak, Nasi Goreng Selimut ini tampilannya lucu.

Yuk, simak langsung cara membuat Resep Nasi Goreng Selimut enak ini dan kreasikan sesuai selera kita.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan Dadar:

2 butir telur

1/8 sendok teh garam

Bahan:

1 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus

50 gram udang kupas

100 gram ayam, potong kotak

5 buah bakso sapi, potong-potong

500 gram nasi putih

1 sendok makan kecap manis

1 1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

Baca juga: Resep Es Puter Sirsak, Camilan Segar di Siang Hari

Baca juga: Camilan Nikmat di Sore Hari, Ini Resep Lumpia Salad Tuna, Bikinnya Cuma 45 Menit

1 batang daun bawang, iris halus

1 sendok makan margarin untuk menumis

Bumbu Halus:

2 buah cabai merah besar

2 buah cabai merah keriting

3 butir bawang merah

2 siung bawang putih

2 sendok teh bubuk kari

Cara Membuat Nasi Goreng Selimut:

1. Dadar, kocok lepas telur dan garam. Buat dadar tipis-tipis di wajan teflon diameter 26 cm.

2. Tumis bumbu halus dan cabai merah besar sampai harum. Tambahkan udang, ayam, dan bakso sapi. Aduk sampai berubah warna.

3. Masukkan nasi, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

4. Ambil selembar dadar. Beri nasi goreng. Bungkus. Sajikan.

(dwi/sajian sedap)

Artikel ini sudah tayang di Sajian Sedap dengan judul "https://sajiansedap.grid.id/read/102460169/resep-nasi-goreng-selimut-enak-menu-sarapan-nikmat-dengan-tampilan-yang-lucu,".

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved