Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Makassar

Sebelum Diamuk di Dekat Polsek Rappocini, ASR Todongkan Pistol ke Warga

Sebelum Diamuk di Dekat Polsek Rappocini, ASR Todongkan Pistol ke Warga ke arah pengendara yang memadati salah satu jalan di Kota Makassar

Penulis: Muslimin Emba | Editor: Suryana Anas
Istimewa
Sebelum Diamuk di dekat Polsek Rappocini, ASR Todongkan Pistol ke Warga - Screenshot rekaman video aksi penodongan senjata oleh ASR sebelum diamuk dan kondisinya setelah diamuk dekat Polsek Rsppocini, Jumat kemarin 

 TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Sebelum Diamuk di Dekat Polsek Rappocini, ASR Todongkan Pistol ke Warga.

Sebelum diamuk di dekat Mapolsek Rappocini, pengendara Honda Brio DD 1103 HK, ASR (22) sempat todongkan pistol ke arah pengendara yang memadati salah satu jalan di Kota Makassar, Jumat dini hari kemarin.

Dalam rekaman video yang diperoleh, ASR tampak mengemudi sambil mengarahkan senjata jenis pistol kepengendara.

Ia juga tampak ugal-ugalan mengemudi mobil di kepadatang jalanan yang didominasi pengendara roda dua.

Bahkan, terlihat ia sempat menabrak motor seorang pengendara.

Dalam videl ketegangan itu, kaca belakang mobilnya sudah tampak pecah. 

Seorang pengendara lainnya bahka terlihat melempar bongkahan batu ke arah mobil ASR yang digeber dengan suara bising.

Kanit Reskrim Polsek Rappocini Iptu Nurtjahyana yang dikofirmasi membenarkan adanya peristiwa penodoangan pistol itu.

Pistol yang ditodongkan, ASR kata Iptu Nurtjahyana merupaka pistol jenis softgun.

Dan yang ditodong saat itu kata dia adalah masyarakat.

"Masyarkat. Yang dipake todong airsoftgun, tapi hilang juga dengan hpnya pada saat mengamamankan diri di polsek," ujar Iptu Nurtjahyana dikonfirmasi Sabtu (14/11/2020) siang.

Dari aksi bak koboi jalanan itu, ASR pun dikejar puluhan hingga ratusa pengendara motor.

Laju ASR terhenti saat berada di Jl Sultan Alauddin, tepatnya di samping Mapolsek Rappocini.

Di sana, ia diamuk pengendara motor yang tampak bringas dan mobilnya dirusak.

Akibat kejadian itu, ASR mengalami luka di wajah dan tertancap anak panah di punggung belakang dekat bagian bawa ketiaknya.

Kasus itu masih didalami Polsek Rappocini dan jajaran Satreskrim Polrestabes Makassar.

"Pelaku lagu dihunting (cari). Insya Allah akan ada yang tertangkap," kata Kasat Reskrim Polrestabes Makassar Kompol Agus Khaerul. (Tribun-Timur/Muslimin Emba)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved