Resep Masakan
Cobain Tumis Kailan Bakso Ikan, Bikin Santap Siang dan Malammu Makin Nikmat, Ini Resepnya
Cobain Tumis Kailan Bakso Ikan, Bikin Santap Siang dan Malammu Makin Nikmat, Ini Resepnya
TRIBUN-TIMUR.COM - Cobain Tumis Kailan Bakso Ikan, Bikin Santap Siang dan Malammu Makin Nikmat, Ini Resepnya
Doyan tumis-tumisan? Selain dimasak berkuah, sayur biasanya diolah dengan variasi lain seperti ditumis.
Salah satu jenis sayur yang enak ditumis adalah kailan.
Kailan adalah sayuran yang berdaun tebal, datar, mengkilap, berwarna hijau, dengan batang tebal dan sejumlah kecil kepala bunga berukuran kecil hampir vestigial mirip dengan bunga pada brokoli.
Kailan termasuk dalam spesies yang sama dengan brokoli dan kembang kol.
Baca juga: Hilangkan Gerah, Cobain Es Sarang Burung Selasih, Langsung Segar Ini Resepnya
Baca juga: Rasanya Nggak Kalah dengan Hotel Bintang 5, Ini Resep Daging Panggang Pedas Limau
Untuk santap siang atau malam besok, bagaimana jika Anda menghidangkan Tumis Kailan Bakso Ikan di meja makan.
Yang pasti, rasanya enak, praktis bikinnya, dan bahan-bahan yang diperlukan pun mudah ditemukan.
Cuma luangkan waktu sekitar 20 menit, Anda akan menikmati hidangan sayur yang lezat.
Langsung saja kreasikan Resep Tumis Kailan Bakso Ikan yang enak dan mudah dengan resep berikut ini:
Waktu: 20 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
250 gram kailan dipotong-potong
5 butir bakso ikan, diiris bulat
2 siung bawang putih, dicincang kasar
1/2 buah bawang bombay, dipotong panjang
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh kecap ikan
Baca juga: Pas Banget Jadi Menu Pelengkap Makan Siang atau Makan Malam, Ini Resep Oncom Goreng Kemangi
Baca juga: Resep Telur Bumbu Taoco, Aromanya Begitu Menggoda, Cobain untuk Makan Malam Nanti
1 sendok teh kecap asin
1 sendok teh merica hitam kasar
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
100 ml air
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Tumis Kailan Bakso Ikan:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan bakso dan kailan. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, kecap asin, merica, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Tuang air. Masak sambil diaduk hingga matang.
(dwi/sajian sedap)
Artikel ini sudah tayang di Sajian Sedap dengan judul "https://sajiansedap.grid.id/read/102401147/resep-tumis-kailan-bakso-ikan-enak-ini-memang-cocok-untuk-lengkapi-meja-makan-malam-ini,".