Penanganan Covid
Positif Covid-19 di Sulbar Capai 1.041 Kasus, Dua Hari Lalu 1 Pasien Meninggal Dunia
Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Sulawesi Barat kini sudah mencapai 1.041 orang per Selasa (3/11/2020).
Penulis: Nurhadi | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, MAMUJU - Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Sulawesi Barat kini sudah mencapai 1.041 orang per Selasa (3/11/2020).
Hal itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sulbar, Safaruddin Sanusi DM.
"Hari ini bertambah lima kasus positif. Sehingga jumlah kasus positif di Sulbar saat ini sebanyak 1.041 kasus," katanya.
Lima kasus positif terbaru hari ini masing-masing dari 2 Polman, 2 dari Mamuju, dan 1 dari Mamuju Tengah.
Dikatakan, kelima pasien yang dinyatakan positif hari ini, satu di antaranya meninggal dunia.
Yakni kasus 1.039 laki-laki inisial SA ( 70 tahun) warga Pambusuang, Kecamatan Balanipa, Polman.
"Pasien tidak jelas riwayat perjalanan dari luar kota, serta riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi juga tidak jelas. Sempat dirawat di RSUD Polman dan pada 1 November 2020 dinyatakan meninggal dunia," tuturnya.
Hingga saat ini, jumlah pasien Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia di Sulbar 15 orang.
Paling banyak di Polman 10 orang, Mamuju Tengah 2 orang, 2 Mamuju dan 1 Pasangkayu.
"Sementara jumlah pasien sembuh hingga hari ini sebanyak 841 orang dari 1.041 warga Sulbar terkonfirmasi positif," jelasnya.(*)
Catatan Redaksi: Bersama-kita lawan virus corona. Tribun-timur.com mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, 3M (Memakai masker, rajin Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak).
