Citizen Reporter
Wakil Dekan III FT UMI Paparkan Empat Manfaat Orang Berilmu
Wakil Dekan III Fakultas Teknik UMI, Dr Eng Kusno Kamil mengisi tausiah agama dengan mengangkat tema manfaat orang yang berilmu.
Penulis: CitizenReporter | Editor: Hasriyani Latif
Ia mengatakan, ada suatu cerita dimana suatu saat Rasulullah mendatangi musholla. Rasulullah melihat ada iblis di luar masjid.
Ditanya oleh Rasulullah, "Kamu kenapa disini". Iblis menjawab, "Saya mau masuk tetapi saya takut". "Kenapa kamu takut," tanya Rasulullah. "Di dalam hanya ada dua orang, satunya sedang tidur dan satunya sedang sholat".
Iblis berkata, "Saya takut dengan orang yang tidur". Kenapa? Dari cerita ini menjelaskan bahwa orang yang sholat itu tanpa berilmu. Dia hanya sholat dengan meniru saja, tanpa mempelajari hakikat dari sholat.
"Bagaimana rukunnya, bagaimana konsentrasinya. Tetapi yang tidur ini dia tidur dengan ilmunya. Yakni ketika dia mau tidur berwudhu terlebih dahulu kemudian membaca doa dan dzikir sesuai tuntunan nabi. Itu semua ada ilmunya karena dipelajari. Sehingga ketika tidur dia dijaga oleh malaikat dan dimintakan ampun kepada Allah oleh malaikat," kata Kusno Kamil mengakhiri ceramahnya.(*)