Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Penanganan Covid

Hari Ini Satu Orang Dinyatakan Sembuh, Sisa 44 Santri Dirawat di RS Pratama Wonomulyo

Pasien dirawat masih didominasi dari santri dari Pondok Pesantren Salafiyah Campalagian.

Penulis: Hasan Basri | Editor: Hasriyani Latif
Ist
RS Pratama Wonomulyo Polman 

TRIBUN-TIMUR.COM, POLMAN - Jumlah pasien Covid-19 dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Pratama Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), terus bertambah.

Total pasien yang terkonfirmasi positif Corona yang dirawat di rumah sakit tipe D tersebut, hingga Senin (05/10/2020) sudah mencapai 60 orang pasien.

Menurut Direktur RS Pratama Wonomulyo, dr Mustaman, pasien dirawat masih didominasi dari santri dari Pondok Pesantren Salafiyah Campalagian.

"Hari ini masih ada 60 pasien yang dirawat. 44 di antaranya adalah santri" Kata dr Mustaman saat dikonfirmasi tribun-timur.com via pesan WhatsApp, Senin (05/10/2020).

Kendati ada penambahan, kata mantan ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Polewali Mandar tersebut, pasien berhasil disembuhkan setelah mendapat perawatan juga bertambah.

"Sehari sebelumnya ada dua orang sudah pulang setelah dinyatakan sembuh dari gejala Covid. Hari ini ada satu tambahan yang sudah dipulangkan," ujarnya.

Sekadar diketahui Polewali Mandar merupakan wilayah penyumbang terbanyak di Provinsi Sulawesi Barat dalam kasus Covid-19.

Pasien terkonfirmasi positif rata rata adalah klaster Santri Pondok Pesantren di Kecamatan Campalagian.(*)

Catatan Redaksi: Bersama-kita lawan virus corona. Tribun-timur.com mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, 3M (Memakai masker, rajin Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved