Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Proyek Jalan

Hore! Jalan Rusak di Desa Batujala dan Desa Bulusuka Jeneponto Segera Diaspal

Perbaikan jalan ini sudah disepakati dalam rapat dan secepatnya akan dilakukan pengaspalan di desa tersebut.

Penulis: Muh Rakib | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM/MUH RAKIB
Khaidir Adi Saputra Saipul, ketua Komisi III DPRD Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. 

TRIBUN-TIMUR.COM, JENEPONTO - Jalan yang rusak di Desa Batujala dan Desa Bulusuka, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan yang sudah bertahun-tahun rusak bakal diaspal.

Kerusakan jalan yang menghubungkan dua desa ini akan dikerjakan dalam waktu dekat.

Hal ini diungkapkan oleh Ketua Komisi III DPRD Jeneponto, Khaidir Adi Saputra Saipul.

"Tahun ini akan dilakukan perbaikan jalan di Desa Bulusuka dan Desa Batujala, bulan ini akan dilakukan tehnisnya dulu," ujar Khaidir, sapaannya, Kamis (1/10/2020).

Perbaikan jalan ini sudah disepakati dalam rapat dan secepatnya akan dilakukan pengaspalan di desa tersebut.

"Kemarin kita putuskan di rapat, secepatnya dilaksanakan perbaikan pengaspalan pada jalan di Desa Bulussuka," tuturnya.

Politikus Partai Golkar ini pun mengaku terus melakukan koordinasi dengan Dinas PU guna memantau proses perbaikan jalan yang rencananya akan dikerja pada tahun ini.

Setelah beberapa tahun ini, masyarakat Bulusuka tidak pernah lagi menikmati jalan yang diperbaiki sejak periode pertama bupati Jeneponto.(*)

Laporan Wartawan Tribun Jeneponto, Muh Rakib

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved