Update Corona Jeneponto
Alhamdulillah, Satu Pasien Covid-19 di Jeneponto Dinyatakan Sembuh
Pasien tersebut inisial SK (45) berjenis kelamin perempuan dan berdomisili di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto.
Penulis: Muh Rakib | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR COM, JENEPONTO - Satu pasien positif corona di Kabupaten Jeneponto dinyatakan sembuh.
Pasien tersebut inisial SK (45) berjenis kelamin perempuan dan berdomisili di Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto.
Kabid pengendalian dan pencegahan penyakit dinas kesehatan, Suryaningrat membenarkan adanya pasien yang sembuh.
"ada yang sembuh satu orang, kemarin dinda," ujar Suryaningrat, Rabu (19/8/2020).
Pasien dinyatakan sembuh setelah menjalani isolasi mandiri beberapa hari lalu.
"isolasi mandiri, lebih dari 14 hari dinda," ungkap Suryaningrat.
Ia berharap semoga tidak ada lagi tambahan pasien positif corona di Jeneponto.
"Alhamdulillah sampai saat ini belum ada tambahan, semoga tidak bertambah," tutupnya.
Laporan Wartawan Tribun Jeneponto, Muh Rakib.