Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Hipmi Sulsel

Harapan Herman Heizer untuk Ketua BPD Hipmi Sulsel Terpilih Andi Rahmat Manggabarani

Direktur Utama IMB Property, Andi Rahmat Manggabarani terpilih menjadi ketua BPD Hipmi Sulsel periode 2020-2023.

Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Hasriyani Latif
ist
Ketua Dewan Pembina Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Sulawesi Selatan (Sulsel), Herman Heizer 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Direktur Utama IMB Property, Andi Rahmat Manggabarani terpilih menjadi ketua BPD Hipmi Sulsel periode 2020-2023.

Ia menggantikan Herman Heizer melalui Musyawarah Daerah XV BPD HIPMI Sulsel bertajuk 'Meningkatkan Kebersamaan Peran Serta Pengusaha Muda Demi Terjwujudnya Pembangunan Ekonomi Sulsel yang Berkeadilan'.

Ketua Hipmi Sulsel periode sebelumnya, Herman Heizer berharap di bawah kepemimpinan Andi Rahmat Manggabarani, semakin banyak lahir pengusaha muda di Sulsel.

"Semoga ke depannya dapat meciptakan lapangan kerja baru serta lebih intens komunikasi dan kordinasi dengan pemerintah terkait pembangunan ekonomi," katanya pada tribun-timur.com, Minggu (28/6/2020).

Ia juga berharap, semakin banyak pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan skill dan kapasitas para pengusaha muda.

"InsyaAllah, Hipmi tetap menjadi bagian yang selalu melekat di hati," ujarnya.

Ia menambahkan, saat ini di Hipmi ia menjabat sebagai ketua Dewan Pembina.

"Sekarang di Hipmi saya sebagai ketua dewan pembina, memberi masukan-masukan dan binaan agar Hipmi lebih maju lagi," tuturnya. (*)

Laporan Wartawan Tribun Timur @umhaconcit

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved