Liga Inggris
Alasan Juergen Klopp Tak Mainkan Mohamed Salah Kontra Everton, Hasilnya Mengecewakan
Sebagai gantinya, Juergen Klopp menurunkan pemain asal Jepang, Takumi Minamino.
Editor:
Jumadi Mappanganro
TWITTER.COM/OPTAJOE
Mohamed Salah merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Bournemouth dalam partai Liga Inggris di Anfield, 7 Maret 2020.
Bek berpaspor Skotlandia itu masih membutuhkan persiapan lebih banyak agar sepenuhnya bugar untuk bermain menurut Klopp.
Oleh sebab itu Robertson tidak dibawa oleh Klopp ke Goodison Park.
"Beberapa pemain seperti Mo dan Robbo tidak bisa berlatih pada minggu lalu, tetapi kemarin mereka sudah kembali berlatih dan keduanya terlihat sangat bagus," tutur sosok berusia 53 tahun itu melanjutkan.
"Itu sebabnya Mo ada di daftar pemain sedangkan Robbo belum bisa turun, tetapi pada hari Rabu dia akan tampil lagi."
"Robbo perlu melakukan persiapan yang lebih baik lagi agar dia siap diturunkan pada hari Rabu," tambahnya. (*)
Berita di atas telah diposting di BolaSport.com dengan judul Alasan Mengapa Mohamed Salah Dicadangkan Saat Liverpool Jumpa Everton
