Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

4 Hal yang Perlu Dipahami soal 'New Normal Life' Setelah Pandemi Virus Corona

Konsep pola hidup normal baru ini merupakan salah satu yang diimbau oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO).

Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Istimewa
The new normal life setelah pandemi covid-19 

TRIBUNTIMURWIKI.COM- Masa pandemi virus corona atau covid-19 belum juga berakhir.

Sejak kemunculannya pada akhir tahun 2019 yang diduga di Kota Wuhan, China membuat seluruh warga dunia geger.

Bagaimana tidak, virus yang bisa menular dari manusia ke manusia lainnya dengan dampak yang begitu serius membuat warga dunia panik.

Alhasil, hampir semua negara mengimbau warganya untuk tidak beraktivitas di luar rumah jika tak ada kepentingan yang mendesak.

Kecuali, bagi mereka yang memang harus keluar dan kegiatannya tidak bisa dilakukan dari rumah.

Sehingga perekonomian pun tak berjalan sebagaimana mestinya.

Secara tak langsung, masyarakat perlu merobah seluruh pola kehidupannya.

Sayangnya, berada terus-terusan di dalam rumah juga membuat dunia usaha sepi.

Mulai dari bidang pariwisata, penjualan retail, transportasi online, dan sebagainya tak ada yang berjalan demi memutus mata rantai covid-19.

Tinggal di rumah dinilai tidak bisa selamanya diterapkan untuk menjaga keseimbangan perekonomian.

Dilansir dari Kompas.com terbaru, pemerintah mengizinkan mereka yang berusia di bawah 45 tahun untuk kembali beraktivitas di luar rumah.

Sekolah juga diproyeksikan dibuka kembali pada Juli mendatang.

Di sisi lain, virus masih tersebar luas di tengah masyarakat, penularan berlangsung dengan mudah dan cepat, sementara vaksin belum juga ditemukan.

Di sini lah, pola hidup normal baru atau new normal akan diimplementasikan.

Simak 4 hal ini perlu dipahami saat hendak memasuk masa New Normal dan beradaptasi dengan virus corona dilansir dari Kompas.com:

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved