Mengenal Sosok Musisi Stan Isakh, Meninggal Dunia Berstatus PDP Covid-19
Penyanyi Stan Isakh meninggal dunia pada Minggu (10/5/2020) setelah menjalani perawatan intensif karena penyakit pneumonia duplex
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Selain itu, ada postingan artis peran Ade Firman Hakin yang diunggah ulang Ayudya.
Dalam unggahan tersebut, Ade menilai Stan Isakh merupakan sosok yang baik hati.
"Pernah di Hari Idul Adha, gue BM mau cover lagu ini, karena gue orangnya dadakan, dia mau ladenin gue dan bikinin karya ini," tulis Ade.
3. Terispirasi Glenn Fredly
Dalam salah satu unggahannya Stan mengaku terinspirasi dengan mendiang Glenn Fredly.
Hal ini diungkapkan Stan saat mengungkapkan duka atas meninggalnya Glenn Fredly beberapa waktu lalu.
"Bung, saya memang tidak mengenalmu secara personal , sekali melihatmu ngejam akustik Di Bali Di warung Italia tahun 2002an kalau tidak salah.
Saat itu saya Masih berjuang untuk mendapatkan label rekaman. sampai akhirnya Kita satu label Di Sony Music Indonesia. beberapa Kali lewat papasan Di Kantor , tetap Belum berkesempatan mengenalmu ...
Ada salah satu pegawai di Kantor selalu menyemangati saya 'Stan, kamu jangan patah semangat,
Kaya Glenn itu lho... dia juga berjuang Dari album pertama, kedua , ketiga ... akhirnya sukses' . Saya selalu terngiang kata2 itu jadi penyemangat saya untuk terus berkarya .
Meski tidak mengenalmu personally tapi saya kenal suaramu , falsettomu, lagu2mu perjuanganmu untuk musik Indonesia Dan lingkungan alam . Selamat jalan @glennfredly309 , semoga Kita berjumpa Di rumah BAPA DI SURGA .... Rest in Love and Peace bung! ".
4. Judika Ikut Kabarkan Meninggalnya Stan Isakh
Penyanyi kenamaan Judika, juga memberi salam terakhir bagi Stan Isakh.
Judika menuliskan ungkapan belasungkawanya melalui akun instagram miliknya.
Ia bahkan memposting foto saat bersama dengan Stan Isakh.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/musisi-stan-isakh-meninggal-dunia-akibat-penyakit-pneumonia-duplex.jpg)