Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Update Corona Makassar

JPK Sulsel Salurkan Bantuan Pokok untuk 11 Panti Asuhan di Makassar

Pada pekan pertama Ramadhan dan juga pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Makassar, JPK Sulsel menyasar panti asuhan.

Penulis: Alfian | Editor: Hasriyani Latif
Alfian/tribun-timur.com
JPK Sulsel berbagi paket kebutuhan bahan pokok ke panti asuhan di Makassar, Rabu (29/4/2020). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Momen Ramadhan menjadi ajang untuk saling berbagi dengan sesama.

Apalagi di kondisi yang serba sulit dengan adanya pandemi Covid-19 ini, kepeduliaan terhadap mereka yang membutuhkan makin terlihat.

Sejumlah pihak ikut bergerak dalam aksi sosial seperti penyaluran bahan pokok secara gratis.

Hal itu juga dilakukan oleh para pekerja media yang tergabung dalam Jurnalis Peduli Kemanusiaan (JPK) Sulawesi Selatan.

Pada pekan pertama Ramadhan dan juga pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Makassar, JPK Sulsel menyasar panti asuhan.

Sebanyak 11 panti asuhan didatangi dan menerima paket kebutuhan bahan pokok yang terdiri diantaranya beras, minyak goreng, gula pasir dan telur.

Koordinator JPK Sulsel, Darwin Fatir, Rabu (29/4/20200 mengatakan bahwa paket sembako yang disalurkan tersebut merupakan hasil donasi dari sejumlah pihak.

"Sejak Maret JPK Sulsel sudah bergerak mengumpulkan donasi yang awalnya diperuntukan untuk pembelian APD medis. Setelah penyaluran APD ke Puskesmas yang ada di Makassar, teman-teman kembali berinisiatif membagikan sembako," katanya.

Menurut Darwin para donatur yang ikut terlibat menyumbangkan sesuai kemampuan masing-masing.

"Ada yang donasikan dalam bentuk uang tunai ada juga berupa kebutuhan pokok seperti beras, telur dan lainnya," tambahnya.(*)

Laporan Wartawan tribun-timur.com, @piyann__

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur: 

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved