Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada 2020

Alasan Golkar Belum Tentukan Usungan di Pilkada Serentak di Sulsel

Sementara merampungkan hasilnya untuk disampaikan pada rapat pleno DPD I Golkar Sulsel, sebelum diteruskan ke DPP Golkar.

Penulis: Abdul Azis | Editor: Ansar
Abd Azis/Tribun Timur
Jubir DPD I Partai Golkar Sulsel, Muhammad Risman Pasigai (MRP), di sela rekapitulasi KPU Sulsel, Sabtu (11/5/2019) 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Muhammad Risman Pasigai menyatakan, penentuan siapa yang akan diusung Golkar pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 di Sulsel masih sangat cair.

Ia menegaskan bahwa semua masih dalam proses.

Rekruitmen dilakukan secara berjenjang dan sekarang tim Pilkada Sulsel.

Sementara merampungkan hasilnya untuk disampaikan pada rapat pleno DPD I Golkar Sulsel, sebelum diteruskan ke DPP Golkar.

"Sampai saat ini belum ada yang menerima rekomendasi karena belum terproses ke DPP Golkar, tapi komunikasi politik dengan calon tetap berjalan dengan baik. DPP yang akan ambil keputusannya," tegasnya, Senin (27/1/2020).

MRP akronim namanya menjelaskan, bakal calon usungan Golkar di Pilwali Makassar dengan daerah lain semua sama dan belum ada yang bisa mengkalim mendapat rekomendasi Golkar.

"Jadi semua masih cair. Pilkada serentak 2020, Golkar perlu meramu strategi untuk memenuhi target kemenangan," kata MRP.

Terkait hasil survei calon kepala daerah (cakada) usungan Golkar, katanya masih dirampungkan oleh tim survei independen.

Menurutnya, sebagai daerah sudah keluar hasil surveinya, namun sebagian lainnya belum.

"Setelah rampung kami akan serahkan ke DPP. Kapan keluar? Belum bisa dipastikan karena pihak DPP yang putuskan.

Sementara DPP masih sibuk secara internal pasca-munas, tapi kalau di Provinsi paling dua minggu lagi selesai," jelasnya.(*)

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp

Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur: 

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved