Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jamaah Umrah Al Jasiyah

Jamaah Umrah Al Jasiyah Berkunjung ke Raudhah

Raudhah selalu diperebutkan oleh ribuan jamaah yang rela mengantri untuk melakukan ibadah di Raudhah.

Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Syamsul Bahri
Dok.Jamaah Al Jasiyah
Jamaah Al Jasiyah melakukan swafoto di Raudha, Madinah. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-Salah satu masjid suci umat Islam adalah Masjid Nabawi.

Letaknya yang di Kota Madinah, dulu bernama Yastrib.

Di Masjid Nabawi ada Raudhah atau Taman surga yang dimaksud adalah Raudhatul Jannah.

Dahulu Raudhah terletak di luar halaman Masjid Nabawi, di antara rumah Rasulullah SAW dan mighrab atau mimbar di Masjid Nabawi.

Kini setelah Masjid Nabawi diperluas, lokasi Raudhah terletak di dalam masjid, dengan ukurannya hanya 22 x 15 meter.

Lokasi itulah yang menjadi taman surga yang tak pernah sepi oleh jamaah haji dan umroh.

Raudhah selalu diperebutkan oleh ribuan jamaah yang rela mengantri untuk melakukan ibadah di Raudhah.

Jamaah Al Jasiyah melakukan swafoto di Raudha, Madina.
Jamaah Al Jasiyah melakukan swafoto di Raudha, Madinah. (Dok.Jamaah Al Jasiyah)

Tak hanya itu, beribadah di Raudhah juga memiliki pahala yang sangat besar.

Demikian disampaikan tour leader yang mendampingi rombongan Al Jasiyah, Nurhayat melalui rilisnya pada Tribun Timur, Selasa (24/12/2019).

Ia mengatakan, rombongan jemaah umrah Al Jasiyah mengunjungi raudhah.

"Hari ini rombongan Al Jasiyah menyempatkan untuk ke Raudhah dan besok akan ziarah kota Madinah ke masjid quba, kebun kurma , jabal uhud dan masjid kiblatain," kata Nurhayat.

Ia berharap, ibadah umrah bersama rombongannya tersebut berjalan lancar. (*)

Laporan Wartawan Tribun Timur @umhaconcit

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved