Kebakaran Hutan Merambah ke Gunung Bawakaraeng, 10 Hektare Terbakar
Kebakaran Hutan Merambah ke Gunung Bawakaraeng, 10 Hektare Terbakar. Kebakaran sejak Selasa (22/10/2019) dini hari
Kebakaran Hutan Merambah ke Gunung Bawakaraeng, 10 Hektare Terbakar
TRIBUN-TIMUR.COM, SUNGGUMINASA - Kebakaran hutan yang terjadi di Gunung Lompobattang dilaporkan masih terus melanda hingga Selasa (22/10/2019) hari ini.
Kebakaran kawasan lahan bahkan telah merambah hingga ke kawasan Gunung Bawakaraeng, Kabupaten Gowa.
Camat Tinggimoncong Andry Maurizt menyampaikan, total lahan yang terbakar di wilayah diperkirakan mencapai luas 10 hektare.
Menurutnya, api merambah ke wilayahnya sejak Selasa (22/10/2019) pukul 00:30 Wita.
Baca: Prabowo Subianto Menteri Pertahanan? Posisi Edhy Prabowo, Nadiem Makarim, Nadiem Makarim, Mahfud MD
Baca: Jadwal Pekan Ketiga Liga Champions - Madrid dan Inter Wajib Menang! Klasemen dan Siaran Langsung
Baca: Korban Tabrakan Tambora Dipulangkan ke Rumah, Tagih Janji Kapolda Sulsel Merawatnya Hingga Sembuh
Api pertama kali muncul pada pos 2 Gunung Bawakaraeng Lingkungan Lembanna Kelurahan Pattapang Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa.
Lahan tersebut adalah milik Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKPSDA). "Sampai pagi ini masih ada titik api," kata Andry Maurizt kepada Tribun Timur.
Api terus meluas dan menyulitkan petugas karena tiupan angin yang bertiup kencang. Bahkan api telah meluas hingga ke pos 3 dan pos 1.

"Api sudah merambah mendekati kampung Topidi Kelurahan Bontolerung," bebernya.
Petugas gabungan masih terus berjuang memadamkan api hingga saat ini. Langkah-langkah yang dilakukan petugas yakni mendatangi TKP dan membantu memadamkan api.
KPK Gali Dugaan Beberapa Proyek Agung Sucipto yang Disetujui NA Melalui Edy Rahmat |
![]() |
---|
PSM Seleksi 11 Pemain Akademi untuk Piala Menpora, Ada Nama Ponakan Legenda Inter Milan |
![]() |
---|
Prostitusi Online, 16 ABG Booking 3 Kamar Hotel Andra Panakkukang Makassar |
![]() |
---|
Kakaknya Kalah di Pilkada, Kadis Ketahanan Pangan Mamuju Mengundurkan Diri |
![]() |
---|
Miris Seorang Istri Pilih Terjun ke Sungai, Gegara Selalu Disiksa Suami karena Nilai Mas Kawin Kecil |
![]() |
---|