PSM Makassar
VIDEO: PSM Kalah dari Persija, Darije Kalezic: Saya Cukup Bangga dengan Pemain
VIDEO: PSM Kalah dari Persija, Darije Kalezic: Saya Cukup Bangga dengan Pemain
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Suryana Anas
Kedua tim saling jual-beli serangan. Namun 15 menit babak pertama, Persija mengambil inisiasi permainan. Agresivitas Riko Simanjuntak dan Novri Setiawan, acap kali merepotkan pertahanan PSM.
Peluang pertama didapatkan striker Persija berpaspor Kroasia, sepakan kaki kanan Simic yang mengarah ke sudut kiri gawang PSM, mampu ditepis Rivky Mokodompit menit ke 10'.
Selepas 15 menit awal, PSM mulai mendominasi. Serangan dengan bola pendek diperagakan. Hingga peluang tercipta menit 19'.
Kaki kanan pemain bernomor punggung 19 itu mampu diamankan Andritany.
Asyik menyerang, Persija melakukan counter attack, Andritany melakukan passbreak ke Riko Simanjuntak.
Pemain mungil itu melakukan solo run, an melepaskan umpan ke Marco Simic. Dengan sontekan kaki kanan, bola melebar ke arah kiri gawang Rivky menit 20'.
PSM tidak tinggal diam, anak asuh Darije Kalezic mendapatkan 4 peluang beruntun.
Melalui kaki kiri Rizky Eka menit 24' dan 25', serta sepakan dari luar kotak pinalti oleh Maitimo menit 31'.
Ferdinand sempat mencetak gol menit 29'. Sayang ia berada di posisi offside.
Pada 10 menit terakhir, Persija mendapatkan peluang emas.
Sepakan kaki kanan Ramdani Lestaluhu yang berdiri bebas lemah, save Rivky menit 34'.
Semenit berselang, Asnawi Mangkualam mencoba peruntungan melalui sepakan dari luar kotak pinalti. Sayang mampu diblok Andritany.
Peluang terakhir didapatkan Simic, lagi-lagi passbreak ke Riko lalu diumpan ke Simic. Sepakan Simic melebar ke kanan gawang Rivky menit 39'. Skor pun berakhir kacamata.
Babak kedua, Persija kembali menguasai laga. 15 menit pemain Persija mengurung PSM.
Peluang pun diciptakan menit 54' lewat sundulan Simic usai menerima umpan Riko Simanjuntak, namun ditipis Rivky.
Empat menit berselang, giliran sepakan Novri Setiawan yang ditepis kiper asal Manado itu.
Menit 60, PSM keluar dari tekanan. Peluang Pluim terbuka lebar menit 67'. Sayang sepakan kaki kanannya tipis di kanan gawang Andritany
Pelatih PSM Darije Kalezic merasa penasaran dengan tiga strikernya di depan. Ezra, Ferdinand dan Rizky Eka diganti di babak kedua.
Menit 67' Ferdinand Sinaga keluat masuk Amido Balde, menit 69' Ezra Walian keluar masuk Zulham Zamrun, dan menit 76' Rizky Eka masuk menggantikan M Rahmat.
Begitu juga Persija juga mengganti pemain. Menit 71 Ramdani Lestaluhu keluar digantikan Rachmad.
Keluarnya tiga striker pun tak mampu merubah keadaan. Bahkan 15 menit jelabg akhir laga, Persija mendominasi laga.
Solo run Riko Simanjuntak nyaris gol. Sayang mengenai mistar usai sepakan kaki kirinya meleset menit 77'
Satu menit kemudian, gikiran Marco Simic menit 78' kaki kirinya mampu diantisipasi Rivky.
Simic kembali mendapat peluang, menit 81' umpan Riko menuju Simic, mampu save Rivky Mokodompit.
Enam menit terakhir Pelatih Persija, Edson Tavares memilih bertahan. Stopper Tony Sucipto masuk menggantikan Sandi Sute.
Gol pun tercipta menit 85' lewat kaki kanan striker Persija Jakarta Marco Simic membuat hening stadion Mattoangig.
Sepakan keras menit 85' dari luar kotak pinalti tak mampu dibendung Rivky Mokodompit. Skor pun berubah menjadi 0-1.
PSM sebenanrnya bisa menyamakan kedudukan. Sayang sepakan kaki kanan Wiljan Pluim menit injury time tipis di sisi kanan gawang Andritany.
Skor berakhir 0-1 hingga wasit Rully Ruslin asal Jatim meniup pluit babak kedua usai.
(tribun-timur.com)
Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, @fadhlymuhammad
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur: