Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kalla Toyota Spektakuler Diharap Dulang SPK

Marketing Manager Kalla Toyota, Aswan Amiruddin mengatakan, Kalla Toyota Spektakuler ini hadir memberikan apresiasi kepada pelanggan setianya.

Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Ansar
Kalla Toyota
Kalla Toyota sebagai founder dealer Toyota di Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara kembali menggelar Public Display bertajuk 'Toyota Spektakuler' di Mall Phinisi Point (PiPo), mulai (15-20/10/2019) mendatang. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Kalla Toyota sebagai founder dealer Toyota di Sulawesi Selatan, Barat, Tengah dan Tenggara kembali menggelar Public Display bertajuk 'Toyota Spektakuler' di Mall Phinisi Point (PiPo), mulai (15-20/10/2019) mendatang.

Pada public display ini, perusahaan akan menghadirkan lebih dekat unit unggulan Toyota.

Marketing Manager Kalla Toyota, Aswan Amiruddin mengatakan, Kalla Toyota Spektakuler ini hadir memberikan apresiasi kepada pelanggan setianya.

"Kami optimis dengan pencapaian SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) di Toyota Spektakuler ini. Selain program sales, kami juga memberikan program purnajual yang menguntungkan,” kata Aswan.

Krisis Air Bersih, Ketua PKK Bagi-bagi Air Bersih di Biringkanaya Makassar

Mata Najwa Tadi Malam Wapres JK Bocorkan Sebab Jokowi Tak Pernah Hadiri Sidang PBB Bukan Soal Bahasa

Kronologi & Modus Pelaku Tilep Uang Nasabah BNI Rp 124 Miliar, Waspada yang Suka Titip Buku Tabungan


Kalla Toyota menampilan dua puluh unit Toyota yang merupakan representasi dari kebutuhan kendaraan berbagai kalangan.

Toyota Agya dan New Yaris ditampilkan mewakili kendaraan yang pas untuk jiwa muda.

Memenuhi kebutuhan berkendara keluarga, Kalla Toyota menghadirkan Toyota New Calya, New Avanza, dan New Sienta.

Untuk masyarakat yang gemar bepergian dan berwisata, Toyota Innova, New Rush, C-HR, dan Fotuner dapat menjadi pilihan yang tepat.

Toyota New Vios, New Camry, dan Corolla hadir memenuhi kebutuhan masyarakat yang gemar dengan model sedan.

Lalu mewakili kalangan eksekutif, Kalla Toyota menampilkan Toyota New Alphard dan FT-86.

Dan untuk commercial car, hadir Toyota Voxy, Hiace Commuter, dan Hilux.

Krisis Air Bersih, Ketua PKK Bagi-bagi Air Bersih di Biringkanaya Makassar

Mata Najwa Tadi Malam Wapres JK Bocorkan Sebab Jokowi Tak Pernah Hadiri Sidang PBB Bukan Soal Bahasa

Kronologi & Modus Pelaku Tilep Uang Nasabah BNI Rp 124 Miliar, Waspada yang Suka Titip Buku Tabungan

"Kalla Toyota memberikan apresiasi kepada pelanggan setianya dengan program menarik Toyota Spektakuler Lucky Draw," ujarnya.

Dimana pelanggan berkesempatan mendapatkan 90 unit Iphone 11, tiga unit Toyota C-HR Hybrid, dan hadiah utama berupa satu unit Toyota Alphard yang akan diundi di akhir periode.

Setiap pelanggan memiliki kesempatan yang sama memenangkan undian Toyota Spektakuler ini.

*PromonLayanan Purnajual

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved