Sekda Minta Pegawai Pemkab Luwu Timur Rutin Olahraga
Sekda Minta Pegawai Pemkab Luwu Timur Rutin Olahraga. Pemkab Luwu Timur diminta terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Penulis: Ivan Ismar | Editor: Suryana Anas
Sekda Minta Pegawai Pemkab Luwu Timur Rutin Olahraga
TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Pegawai Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Timur diminta terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Olehnya itu, pegawai di Bumi Batara Guru julukan Luwu Timur diwajibkan memiliki kesehatan yang baik dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.
Disarankan, seluruh pegawai harus rutin berolahraga untuk menjaga fisik dan rohani saat menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat.
Sekretaris Daerah (Sekda) Luwu Timur, Bahri Suli mengatakan olahraga menjadi penting bagi kesehatan.
Pegawai maupun masyarakat kata dia jangan terpaku dengan anggapan olahraga hanya bisa dilaksanakan di fasilitas olahraga yang tersedia.
"Tapi dimanapun dan kapanpun olahraga dapat dilakukan," kata Bahri di Desa Puncak Indah kepada TribunLutim.com, Sabtu (21/9/2019).
"Dalam olahraga tidak hanya jasmani, tetapi juga rohani," imbuhnya.
Pegawai yang sehat juga sudah mendukung kebijakan presiden tentang revolusi mental, serta SDM unggul Indonesia Maju.
Pesan tersebut juga disampaikan Bahri pada peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-36, diikuti ratusan ASN seluruh instansi dan pelajar.
Kegiatan berlangsung di Lapangan Merdeka, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Jumat (20/9/2019).
Laporan Wartawan TribunLutim.com, vanbo19
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sekda-luwu-timur-bahri-suli-pada-peringatan-hari-olahraga-nasional1.jpg)