Populer Karena Ahmad Dhani Suami Mulan Jameela, Alasan Mitha The Virgin Keluar dari RCM & ke Penjara
Populer Karena Ahmad Dhani Suami Mulan Jameela, Alasan Mitha The Virgin Keluar dari RCM & ke Penjara
Populer Karena Ahmad Dhani Suami Mulan Jameela, Alasan Mitha The Virgin Keluar dari RCM & ke Penjara
TRIBUN-TIMUR.COM,- Cameria Happy Pramita atau Mita The Virgin, mengaku dengan berat hati meminta izin untuk keluar dari manajemen artis milik Ahmad Dhani.
Terlebih, saat ia meminta izin, Dhani memang masih mendekam di dalam bui.
Sudjiwo Tedjo Semprot Fahri Hamzah Bilang OTT KPK Hambat Investasi: Banyak OTT Bersih Bukan Kotor
Namun, ia mengaku harus tetap meminta izin untuk berkarya bersama duo Black Champagne.
“Kalau dibilang berat sih berat. Berat banget. Karena Mita kan keluarnya sama Citra juga bawa Black Champagne. Awalnya minta ijin juga berat, enggak enak ngomongnya. Mas Dhani kan lagi di dalam (penjara),” kata Mita ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (10/9/2019).
Namun, manajemen artis milik Ahmad Dhani yakni Republik Cinta Management (RCM) kini memang tengah vakum.
Kontrak Mita setelah 10 tahun, juga telah habis.
“RCM lagi sibuk ngurusin Mas Dhani. Jadi yang penting kita baik-baik, aku ijin baik-baik, respon Mas Dhani juga baik,” katanya.
Mita kini ingin melebarkan sayapnya di industri musik.
Beruntung, Dhani memberikan respon positif dan mendukungnya.

Kini, dibawah naungan rumah produksi Marindo, Mitha berkarya dengan DJ Citra, dalam Black Champagne.
Selain itu, ia juga memiliki proyek solo.
Namun ia memang masih membantu The Virgin dalam menggarap single.
Dari dalam penjara, Ahmad Dhani pun berpesan kepada Mita yang kini berpindah manajemen.
“Pesannya mas Dhani sih bilang cuma jangan mau dipotong banyak (penghasilannya) banyak ya manajemen baru, itu aja haha. Jadi becanda sih. Lebih ke becanda. Biasa sih, di aku kan potongannya kayak.. jangan gede gede dong. Itu becandaan aja sih lucu lucuan gitu,” katanya.
