Kloter 16 Asal Papua Tiba Lebih Awal di Asrama Haji Sudiang
Kloter 16 ini mengikuti Kloter 15, yang masuk Asrama Haji Sudiang lebih awal dari jadwalnya.
Penulis: Mulyadi | Editor: Sudirman
TRIBUNTIMUR.COM, MAKASSAR-Kloter 16 Embarkasi Makassar asal Provinsi Papua, tiba sehari lebih awal di Asrama Haji Sudiang, Selasa (16/7/2019).
Kloter 16 dijadwalkan masuk Asrama Haji Sudiang besok pagi, Rabu 17 Juli.
Kloter 16 ini mengikuti Kloter 15, yang masuk Asrama Haji Sudiang lebih awal dari jadwalnya.
Kepala UPT Asrama Haji Sudiang, Iqbal Ismail mengungkapkan, biaya selama di asrama untuk hari tambahan, ditanggung Pemprov Papua.
BREAKING NEWS: Mobil Suzuki Milik Dekan FTI UMI Hantam Trotoar Jl Sultan Alauddin
Buka BID, Wabup Enrekang Ajak Kades Kembangkan Potensi Desa
VIDEO: Intip Suasana Toko Perlengkapan Haji di Pasar Tramo Maros
Pemenang Sayembara Sepatu Sandi Tolak Hadiah ke Italia, Malah Minta Ini & Liat Respon Sandiaga
"Karena tiba lebih awal atau sehari sebelum jadwal, maka biayanya berupa penginapan dan makan ditanggung Pemprov Papua,"ujarnya.
Kloter 16 sendiri dijadwalkan baru berangkat menuju Madinah, Arab Saudi jam 1 dini hari pada Hari Kamis.
Papua sendiri terdiri dari empat kloter yakni 15, 16, 17 dan 18. Total kuota JCH asal Papua tahun ini sebanyak 1.379 orang.
Embarkasi Makassar yang pemberangkatan dipusatkan Di Asrama Haji Sudiang terdiri delapan provinsi. Total keseluruhan JCH sebanyak 18.171 orang.
Laporan Wartawan Tribun Timur,@adibrencheck
Follow akun instagram Tribun Timur:
BREAKING NEWS: Mobil Suzuki Milik Dekan FTI UMI Hantam Trotoar Jl Sultan Alauddin
Buka BID, Wabup Enrekang Ajak Kades Kembangkan Potensi Desa
VIDEO: Intip Suasana Toko Perlengkapan Haji di Pasar Tramo Maros
Pemenang Sayembara Sepatu Sandi Tolak Hadiah ke Italia, Malah Minta Ini & Liat Respon Sandiaga