Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Wiki

TRIBUNWIKI: Disindir Ustaz Abdul Somad, Jadi Trending Google, Siapa Tito Karnavian? Ini Profilnya

Ia adalah seorang perwira tinggi polisi yang saat ini menjabat sebagai Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Ina Maharani
Tribunnews
Jenderal Polisi Tito Karnavian 

Dalam surat telegram dengan nomor ST/604/III/2016 per tanggal (14/3/2016), Tito akan dipromosikan menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), menggantikan Komjen (Pol) Usman Saud Nasution yang memasuki masa pensiun.

Secara otomatis pangkatnya dinaikan menjadi bintang tiga atau Komisaris Jenderal Polisi. Penyesuaian Kepangkatan.

Kapolri

Polri dikritik karena lambatnya pengungkapan kasus penyiraman air keras oleh orang tak dikenal terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.

Walaupun polisi telah memeriksa 59 saksi, Tito menyebut pengungkapan kasus penyerangan Novel lebih sulit dibandingkan kasus Bom Bali dan Kampung Melayu.

Novel menduga serangan pada dirinya terkait sejumlah kasus korupsi yang ia tangani.

Tidak tuntasnya pengusutan kasus 100 hari pasca-kejadian membuat publik mempertanyakan kinerja kepolisian dan mendesak Polri untuk mengusut kasus serupa, yakni pembacokan pakar teknologi informasi Hermansyah.

Pencopotan Kapolres Solok

Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian mencopot Kepala Polres (Kapolres) Solok AKBP Susmelawati Rosya karena dianggap kurang tegas menangani persekusi yang diduga dilakukan Front Pembela Islam (FPI) terhadap seorang dokter, Fiera Lovita (FL).

Keputusan itu didasarkan atas keterangan FL yang merasa tertekan setelah mengalami persekusi berupa teror dan intimidasi oleh sekelompok orang dari ormas tertentu.

Tentang Tito Karnavian:

Nama: Tito Karnavian

Nama Lengkap: Jenderal Polisi Prof Drs H Muhammad Tito Karnavian, MA, PhD

Lahir: Palembang, Sumatra Selatan, 26 Oktober 1964

Orang Tua: Kordiah (Ibu)
Achmad Saleh (Ayah)

Pasangan: Ir Hj Tri Suswati

Anak:

Via
Opan
Agga

Alma mater: Akademi Kepolisian (1987)

Pekerjaan: Polisi

Penghargaan sipil: Adhi Makayasa (1987)

Riwayat pendidikan

  1. SD Xaverius 4 di Palembang (1976)
  2. SMP Xaverius 2 di Palembang (1980)
  3. SMA Negeri 2 Palembang (1983)
  4. Akademi Kepolisian (1987); Penerima bintang Adhi Makayasa sebagai lulusan Akpol terbaik.[7]
  5. Master of Arts (M.A.) in Police Studies, University of Exeter, UK (1993)
  6. Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) (1996); Penerima bintang Wiyata Cendekia sebagai lulusan PTIK terbaik
  7. Royal New Zealand Air Force Command & Staff College, Auckland, New Zealand (Sesko) (1998)
  8. Bachelor of Arts (B.A.) in Strategic Studies, Massey University, New Zealand (1998)
  9. Sespim Pol, Lembang (2000)
  10. Lemhannas RI PPSA XVII (2011) penerima Bintang Seroja sebagai peserta Lemhanas terbaik.
  11. Ph.D in Strategic Studies with interest on Terrorism and Islamist Radicalization at S. Rajaratnam School of International Studies, Nanyang Technological University, Singapore (magna cum laude) (2013)

Kasus menonjol yang pernah ditangani

  1. Bom Kedubes Filipina (2000)
  2. Bom malam Natal (2000)
  3. Bom Bursa Efek Jakarta (2001)
  4. Bom Plaza Atrium Senen (2001)
  5. Bom Makassar (2002)
  6. Bom JW Marriott (2003)
  7. Bom Kedubes Australia (2004)
  8. Bom Bali II (2005)
  9. Mutilasi 3 siswi di Poso (2006)
  10. Bom Pasar Tentena (2005)
  11. Bom Hotel Ritz Carlton dan JW Marriott (2009)
  12. Bom bunuh diri Polres Cirebon (2011)
  13. Bom Sarinah Thamrin (2016)
  14. Operasi Tinombala (2016–Sekarang)

Buku

  1. Indonesian Top Secret: Membongkar Konflik Poso, Gramedia, Jakarta, 2008.
  2. Regional Fraternity: Collaboration between Violent Groups in Indonesia and the Philippines, Bab dalam buku "Terrorism in South and Southeast Asia in the Coming Decade", ISEAS, Singapura, 2009.
  3. Bhayangkara di Bumi Cenderawasih, ISPI Strategic Series, Jakarta, 2013.
  4. Explaining Islamist Insurgencies, Imperial College, London, 2014.

Tanda Pangkat

  1. Letnan Dua (1987)
  2. Letnan Satu (1990)
  3. Kapten (1993)
  4. Mayor (1997)
  5. Ajun Komisaris Besar Polisi (2001)
  6. Komisaris Besar Polisi (2005)
  7. Brigadir Jenderal Polisi (2009)
  8. Inspektur Jenderal Polisi (2011)
  9. Komisaris Jenderal Polisi (2016)
  10. Jenderal Polisi (2016)

Riwayat Jabatan

  1. Pamapta Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya (1987)
  2. Kanit Jatanras Reserse Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya (1987–1991)
  3. Wakapolsek Metro Senen Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya (1991–1992)
  4. Wakapolsek Metro Sawah Besar Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya
  5. Sespri Kapolda Metro Jaya (1996)
  6. Kapolsek Metro Cempaka Putih Polres Metro Jakarta Pusat Polda Metro Jaya (1996–1997)
  7. Sespri Kapolri (1997–1999)
  8. Kasat Serse Ekonomi Reserse Polda Metro Jaya (1999–2000)
  9. Kasat Serse Umum Reserse Polda Metro Jaya (2000–2002)
  10. Kasat Serse Tipiter Reserse Polda Sulsel (2002)
  11. Koorsespri Kapolda Metro Jaya (2002–2003)
  12. Kasat Serse Keamanan Negara Reserse Polda Metro Jaya (2003–2005)
  13. Kaden 88 Anti Teror Polda Metro Jaya (2004–2005)
  14. Kapolres Serang Polda Banten (2005)
  15. Kasubden Bantuan Densus 88/AT Bareskrim Polri (2005)
  16. Kasubden Penindak Densus 88/AT Bareskrim Polri (2006)
  17. Kasubden Intelijen Densus 88/AT Bareskrim Polri (2006–2009)
  18. Kadensus 88/AT Bareskrim Polri (2009–2010)
  19. Deputi Penindakan dan Pembinaan Kemampuan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) (2011–21 Sept 2012)
  20. Kapolda Papua (21 Sept 2012–16 Juli 2014)
  21. Asrena Polri (16 Juli 2014–12 Juni 2015)
  22. Kapolda Metro Jaya (12 Juni 2015–16 Maret 2016)
  23. Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) (16 Maret 2016–13 Juli 2016)
  24. Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (13 Juli 2016–Sekarang)

Sumber foto: TRIBUNNEWS/HERUDIN
Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian. (TRIBUNNEWS/HERUDIN)
Sumber berita: http://www.tribunnews.com/nasional/2019/05/14/reaksi-tito-karnavian-tanggapi-ustaz-abdul-somad-pertanyakan-penangkapan-yang-terkesan-pilih-pilih?page=all

Halaman 4 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved