Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Ini Harga Peralatan Elektronik yang Belum Dibayar KPU Makassar

Sehingga total harga barang elektronik yang sudah digunakan di Sekretariat KPU Makassar untuk pilwali dan pilgub lalu yang dikirim pada 30 Maret 2018

Penulis: Abdul Azis | Editor: Imam Wahyudi
tribun timur/muhammad abdiwan
Sejumlah barang elektronik milik KPU Makassar yang dipakai untuk kebutuhan Pilwali/Pilgub 2018 lalu ditarik oleh yang punya barang, Selasa (18/12/2018). Diduga barang seperti komputer, laptop, HD, printer, ditarik karena belum dibayar. 

Laporan Wartawan Tribun Timur Abdul Aziz Alimuddin

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Kuasa Direksi PT Airmas Pantero Teknologi, Poltak David Aditya menyita sepuluh unit laptop, 20 komputer, lima hardisk, enam printer dan sebuah server di Kantor KPU Makassar, Jl Prumnas Antang Raya, Makassar, Selasa (18/12/2018).

Rinciannya, tiga unit Laptop Acer Aspire seharga Rp 51.182.727 atau satu unit laptop Acer Aspire senilai Rp 17.060.909, tujuh unit Notebook Dell Inspiron 13 senilai Rp 89.948.091 atau per unitnya Rp 12.849.727.

Selain itu, juga 20 unit Komputer Asus AIO senilai Rp 147.054.545 atau perunitnya Rp 7.352.727.

Untuk kepentingan Pilwali Makassar dan Pilgub Sulsel 2018, KPU Makassar juga membeli satu unit Server seharga Rp 27.272.727.

Termasuk membeli enam unit printer senilai Rp 13.486.364 atau satu unit Rp 2.247.727.

Demikian halnya lima buah hardisk senilai Rp 6.509.091. Satu unit hardisk seharga Rp 1.301.818.

Sehingga total harga barang elektronik yang sudah digunakan di Sekretariat KPU Makassar untuk pilwali dan pilgub lalu yang dikirim pada 30 Maret 2018 lalu dan belum dibayar seharga Rp 368.998.900.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved