Barelang Marathon Sukses Digelar, Menteri Pariwisata Arif Yahya: Bisa Menjadi Identitas Kota Batam
Soenke (51), seorang pelari asal Jerman mengaku datang jauh-jauh dari benua Eropa ke Batam hanya untuk mengikuti kegiatan BP Batam Barelang Marathon.
TRIBUN-TIMUR.COM - Event lari jarak jauh BP Batam Barelang Marathon mendapat kesan positif dari berbagai pihak.
Dikutip dari rilis panitia, Kamis (13/12/2018), mulai pelari, sponsor, hingga pemerintah melalui Badan Pengusahaan Batam dan Kementerian Pariwisata ikut mengapresasi kesuksesan pagelaran lari marathon terbesar di kota Batam tersebut.
Barelang Marathon, merupakan event tahunan yang diprakarsai Tribun Batam telah tuntas untuk ketiga kalinya yang digelar pada Minggu (2/12/2018) lalu.
Baca: Sekretaris Camat Tabulahan, Mamasa, Sulbar, Keluhkan Jaringan Seluler Tak Kunjung Ada di Wilayahnya
Baca: Air Mata Roy Marten Tumpah saat Blak-blakan soal Gading Marten Cerai, Ungkap Hal Pahit di Masa Lalu
Total 253 pelari asing tercatat ikut berpartisipasi pada event tersebut. Angka peserta tahun ini meningkat 40 persen dari tahun-tahun sebelumnya.
Respon positf juga disampai kan oleh para pelari mancanegara. Baik dari para pelari yang hanya sekedar ingin berwisata sambil berolahraga, maupun para pendominasi podium juara.
Soenke (51), seorang pelari asal Jerman mengaku datang jauh-jauh dari benua Eropa ke Batam hanya untuk mengikuti kegiatan BP Batam Barelang Marathon.
"Saya kagum,event running terbesar di Batam ini menyuguhkan pemandangan alam yang bagus." Ujar Soenke di sela pengambilan Race Pack, Sabtu (1/12/18).
David, sang juara marathon 21 km asal Kenya mengungkapkan ajang Barelang Marathon ini sudah kali kedua diikuti. Seperti tahun sebelumnya, kali ini ia masih sangat menikmati acara ini.
“Saya berharap Barelang Marathon dapat menjadi kegiatan olahraga yang dilaksanakan setiap tahun,” ujar David di garis finish usai menuntaskan lari jarak jauhnya.
Apresiasi Menpar
Dari pelari, apresiasi juga datang dari Menteri Pariwisata Arief Yahya. Ia melihat bagaimana antusias medan kemeriahan event BP Batam Barelang Marathon. Menurut Arief event ini memberikan pengalaman yang luar biasa bagi para pelari.
"Event ini bisa menjadi identitas Batam. Kemenpar akan terus memberikan support,” kata Menteri yang sukses membawa Kemenpar menjadi #TheBestMinistryTourism2018 se-Asia Pasifik.
Baca: Target Sejuta Wisatawan, Kemenpar RI Promosi Danau Toba di Makassar
Baca: Menteri Arif Yahya Sampaikan Pertumbuhan Pariwisata Indonesia di Poltekpar Makassar
BP Batam selaku pendukung utama kegiatan ini mengapresiasi kesuksesan acara yang mampu mendatangkan ratusan wisatawan baik dari lokal dan mancanegara.
Ungkapan terimakasih juga diberikan kepada seluruh masyarakat Batam atas partisipasinya dalam mensukseskan acara ini.
“BP Batam Barelang marathon berjalan sukses sehingga mampu mendatangkan wisatawan lokal dan asing. Tahun depan Barelang Marathon dapat diselenggarkan lebih meriah lagi,” kata Kasubdit Humas BP Batam Mohammad Taofan.
Pada kesempatan ini, BP Batam dan Tribun Batam menyampaikan rasa terimakasih kepada BAF yang telah bekerjasama dan memberikan kontribusi dalam acara BP Batam Barelang Marathon yang telah diselenggarakan di Dendang Melayu, Barelang, Batam, Minggu (2/12/2018) lalu. (*)