Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Wagub Sudirman Prihatin Antrean Panjang di Samsat Makassar

Antrean dapat dihindari sehingga masyarakat dapat melakukan pekerjaan lainnya tanpa lagi antre berlama-lama di loket.

Penulis: Saldy Irawan | Editor: Suryana Anas
Saldi/tribuntimur.com
Wakil Gubernur Sulsel Sudirman Sulaiman 

Laporan wartawan Tribun Timur, Saldy

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menghadiri Rakor Samsat di Hotel Claro, Jl AP Pettarani, kota Makassar, Senin (22/10/2018).

Dalam sambutannya, Sudirman bahkan menyindir pelayanan di kantor Samsat Makassar, Jl Mappanyukki, kota Makassar.

Saat itu, Sudirman mengaku melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Kantor Samsat Makassar, alhasil di lapangan yang ia temui ada antrian panjang.

"Pelayanan sih ada pelayanan, tapi saya prihati antrian juga panjang," kata Sudirman.

Padahal, kata Sudirman ia sangat salut akan kesadaran para masyarakat yang patuh akan membayar pajak kendaraan meski itu harus rela mengantri.

Menurutnya, dengan memanfaatkan teknologi digital, antrean dapat dihindari sehingga masyarakat dapat melakukan pekerjaan lainnya tanpa lagi antre berlama-lama di loket.

“Saya kasihan melihat masyarakat yang antre berlama-lama di depan loket samsat. Kalau bisa semua samsat harus sistem online, bisa membayar melalui ATM ataupun melalui android,” katanya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved