Punya Rambut Gimbal, Begini Cerita Mahasiswa UNCP Diajak Foto Evi Masamba
Pertemuan dengan Evi Masamba malam itu, menurut Idam, merupakan yang pertama kalinya.
Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan TribunLutra.com, Chalik Mawardi
TRIBUNLUTRA.COM, MALANGKE - Idam, seorang mahasiswa Universitas Cokroaminto Palopo (UNCP) pernah diajak foto oleh penyanyi Evi Anggreni alias Evi Masamba.
Mahasiswa berambut gimbal tersebut menceritakan kejadian itu kepada TribunLutra.com, Minggu (21/10/2018).
Menurut Idam, kejadian itu ketika ia mengahadiri malam pernikahan kakak temannya di Dusun Birue, Desa Malangke, Kecamatan Malangke, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan pada, Selasa (16/10/2018).
Temannya itu merupakan sepupu dari Evi Masamba yang juga hadir.
"Malam itu Evi menyanyikan beberapa lagu. Usai menyanyi ia diajak foto oleh banyak orang, termasuk teman-teman saya. Mungkin karena dia melihat rambut saya tiba-tiba dia katakan saya ingin foto dengan yang berambut gimbal," katanya.
Baca: Foto Evi Masamba dan Calon Suami Ganteng Hadiri Pesta Nikah Sepupu, Liat Ekspresinya
Pertemuan dengan Evi Masamba malam itu, menurut Idam, merupakan yang pertama kalinya.
"Saya sudah lama tahu dia (Evi Masamba). Cuman baru malam itu ketemu langsung, malah diajak foto bareng," tuturnya.(*)