Terbaru, Sudah Bisa Video Call 4 Orang Bersamaan Loh di WhatsApp, Begini Caranya
Terbaru, Fitur Video Calling WhatsApp Sudah Bisa Dipakai di Indonesia, Aktifkan dengan Langkah Ini
TRIBUN-TIMUR.COM - Terbaru, Fitur Video Calling WhatsApp Sudah Bisa Dipakai di Indonesia, Aktifkan dengan Langkah Ini
Aplikasi chatting Whatsapp, video callnya bisa dipakai nge-grup.
Memang nggak bisa banyak orang, group video calling Whatsapp maksimalnya 4 orang partisipan.
Baca: Lowongan Kerja BUMN Terbaru - Seleksi Calon Pegawai Jasa Raharja Tahun 2018, Ini Persyaratannya
Baca: Videonya Kini Trending Youtube, Ternyata Keselamatan The Sacred Riana Pernah Terancam Gegara Hal Ini
Baca: Perbandingan Pertemuan antara Kubu Jokowi dan Prabowo, Guru Besar UI: Satu Kalem, Satu Sibuk-Heboh
Group video calling Whatsapps ini, sebelumnya sudah melakukan percobaan selama 2 bulan.
Dan sekarang (31/7/2018), group video calling WhatApps sudah bisa dipakai global termasuk pengguna di Indonesia.
"Group Video Calling akan menjadi cara baru untuk orang-orang terhubung secara privat dengan teman dekat, grup hingga bisnis," ungkap Mark Zuckerberg CEO Facebook, dikutip dari Android Police.
Baca: Harga Tomat Buah di Pasar TPI Selayar Naik Jadi Rp 14 Ribu/Kg
Baca: Belum Lengkap, Pengurus Partai di Sinjai Mulai Benahi Berkas Bacaleg
Cara group video calling Whatsapp
Untuk bisa melakukan group video calling Whatsapp, maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan update aplikasi chatting itu terlebih dahulu.
Setelah melakukan update versi terbaru, maka selanjutnya tinggal calling deh salah satu rekan.
Untuk dapat menambahkan partisipan lainnya, tinggal klik ikon plus (+).
Ikon tersebut adanya di sebelah kanan atas di layar smartphone Anda.
Hal yang sama juga dilakukan, saat hendak mengundang teman lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam group video calling.
Fitur video call di Whatapp, sudah ada sejak 2016 silam.
Namun seperti yang sudah diketahui, hanya dipakai 2 orang/partisipan saja. (Grid.ID)
Baca: Tim Resmob Biringkanaya Ciduk Begal Lintas Daerah di Lantebung
Baca: Andi Ridwan Wittiri Bagi-bagi Traktor, Harapkan Bantaeng Jadi Basis PDIP
Mematikan Last Seen di WhatsApp
Pernahkah Anda mengirimkan pesan WhatsApp kepada teman lantas tidak nampak “last seen”-nya?
Jika ya, itu artinya teman Anda mematikan status “last seen”-nya.
Status “last seen” sendiri menunjukkan kapan terakhir kali orang itu membuka aplikasi WhatsApp.
Artinya orang itu tidak sedang membuka WhatsApp pada saat kita mengeceknya.
Nah, tapi ada juga yang status “last seen” itu tidak terlihat. Kenapa bisa begitu, ya?
Pertama, orang itu mungkin memang menyembunyikan status “last seen”-nya.
Kedua, justru mungkin kita yang menyembunyikan status kita sehingga kita juga tidak bisa melihat status orang lain.
Ketiga, akun Whatsapp kita mungkin sudah diblok oleh orang itu.
Baca: VIDEO: Kena Tipu, Puluhan Calon Jamaah Umrah TAS Ngamuk di Polsek Makassar
Baca: Kapolres Sinjai Makan Siang Bareng Tahanan, Menunya Pun Sama
Lalu bagaimana caranya mematikan status “last seen” itu?
Caranya sangat mudah kok.
Cukup ikuti 4 langkah berikut ini:
1. Buka aplikasi WhatsApp masing-masing dan klik menu bergambar titik tiga di kanan atas.
2. Pilih menu “Settings” dan di sana akan ditampilkan pengaturan akun Whatsapp kita.
3. Pilih menu “Account”, lalu klik menu “Privacy”, dan klik menu “Last seen”.
4. Setelah itu akan muncul 3 pilihan, yaitu “Everyone”, “My contacts”, dan “Nobody”.
Baca: Digugat Rivalnya, KPU Bantaeng Belum Tetapkan IlhamSAH Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Baca: Kali Item Bau, Anies Baswedan Salahkan Pemerintah Sebelumnya: Andai Dulu Dibereskan
Kita bisa pilih “My contacts” kalau kita mau status “last seen” itu hanya bisa dilihat oleh kontak kita saja.
Namun kalau kita ingin status “last seen” itu tidak bisa dilihat oleh semua orang, maka kita pilih “Nobody”.
Kalau kita menghilangkan status “last seen” kita, maka kita juga tidak bisa melihat status “last seen” orang lain walaupun orang itu tidak menghilangkannya.
Nah, gampang kan. Selamat mencoba! (http://bobo.grid.id)