Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Belum Capai 50 Persen, DPRD Bulukumba Minta Pemkab Genjot Pendapatan Daerah

Rendahnya pencapaian tersebut, menurut Hamzah, menandakan kurangnya kerja daerah dalam upaya menggenjot pendapatan.

Penulis: Firki Arisandi | Editor: Mahyuddin
firki arisandi/tribunbulukumba.com
Ketua DPRD Bulukumba, Andi Hamzah Pangki 

Laporan Wartawan TribunBulukumba.com, Firki Arisandi

TRIBUNBULUKUMBA.COM, UJUNG BULU - Realisasi pendapatan Kabupaten Bulukumba hingga saat ini belum mencapai 50 persen.

Padahal, mestinya pendapatan daerah hingga Juli 2018 ini telah mencapai 70 persen.

Hal itu disampaikan Ketua DPRD Bulukumba, Andi Hamzah Pangki, Rabu (25/7/2018).

Andi Hamzah Pangki mengatakan, kurangnya pencapaian tersebut, berdasarkan laporkan masing-masing ketua komisi.

Baca: DPRD Bulukumba Sebut Pemkab Tak Becus Kelola Keuangan

Berdasarkan hasil rapat mitra komisi, hampir seluruh Organisasi Perangkar Daerah (OPD) rerata masih di angka 30 persen.

Rendahnya pencapaian tersebut, menurut Hamzah, menandakan kurangnya kerja daerah dalam upaya menggenjot pendapatan.

"Padahal jika ini dioptimalkan, akan mampu menutupi defisit. Baru 30 persen hingga bulan ini, berarti pemkab memang tidak kerja serius," jelas Hamzah.

Jika kinerja pemkab terus seperti ini, Hamzah mengaku pesimis realisasi pendapatan bisa mencapai 100 persen di akhir tahun 2018. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved