Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Koopsau II Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila

Kepala negara mengatakan bahwa negara manapun di dunia ini akan selalu berperoses menjadi masyarakat yang Bhinneka dan majemuk.

Penulis: Fahrizal Syam | Editor: Hasriyani Latif
fahrizal/tribun-timur.com
Inspektur Upacara Ir Koopsau II Kolonel Tek M Sardar Gaffar saat membacakan amanat Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di Lapangan apel I Makoopsau II Makassar, Jumat (1/6/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Fahrizal Syam

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Kopsau II menggelar upacara peringatan Hari Kelahiran Pancasila yang dilaksanakan di Lapangan Apel I Makoopsau II, Jumat (1/6/2018).

Bertindak sebagai inspektur upacara, Ir Koopsau II Kolonel Tek M Sardar Gaffar, dan diikuti pejabat Makoopsau II, pejabat Kosekhanudnas II, serta personel baik militer maupun pegawai negeri sipil.

Dalam amanat Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang dibacakan oleh inspektur upacara mengatakan, peringatan hari lahir Pancasila setiap 1 Juni ini harus kita manfaatkan sebagai momen pengingat, momen pemacu dan momen aktualisasi nilai-nilai Pancasila.

Baca: Pimpin Upacara Harlah Pancasila, Ini Pesan Bupati Bulukumba

Baca: Pimpinan Upacara Hari Kelahiran Pancasila, Ini Pesan Waka Polda Sulbar

"Marilah kita terus amalkan warisan mulia para founding father ini untuk kemajuan bangsa, dan sekaligus juga menjadi sumbangsi Indonesia kepada masyarakat dunia," katanya.

Lebih lanjut, kepala negara mengatakan bahwa negara manapun di dunia ini akan selalu berperoses menjadi masyarakat yang Bhinneka dan majemuk.

"Sering kali kemajemukan ini juga dibayang-banyangi oleh resiko intoleransi, ketidak bersatuan dan ketidak gotong royongan, oleh karena itu saatnya kita berbagi pengalaman dalam mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila untuk ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial," jelasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved