Preview PSM Vs Mitra Kukar, Wiljan Pluim Sudah Gabung Latihan, Apakah Bakal Dimainkan?
Dari pantauan Tribun, terlihat Willy mengikuti latihan terpisah di awal-awal latihan. Ia hanya menjalani latihan ringan
Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Arif Fuddin Usman
Kedua saat PSM menjamu PS Tira di Stadion Mattoanging, tanggal 21 April, yang berkesudahan skor 4-3 bagi kemenangan PSM.
Kemudian laga ketiga tanpa Willy adalah ketika PSM harus bermain sama kuat 0-0 dengan tuan rumah Sriwijaya FC pada pekan ke-6, tanggal 28 April.
Baca: Jelang PSM Vs Mitra Kukar, Strategi Lawan Sriwijaya FC, Bukan Hal Baru. Dipakai Melawan Mitra Kukar?
Sementara itu, Wiljan enggan diwawancarai oleh awak media terkait kesiapan fisiknya pasca tiga pekan absen.
Saat Tribun mencoba mengkonfirmasi sepulang dari Belanda, ia menolak. "Tidak, maaf saya tidak mau wawancara," katanya sebelum masuk ke ruang ganti.
4 Pemain Berbeda
Tanpa kehadiran Wiljan Pluim, Robert mengubah skema permainan skuad Ayam Jantan dari Timur. Ya, saat PSM bermain melawan tiga lawan berbeda di tiga pertandingan terakhir.
Baca: Preview PSM Vs Mitra Kukar, Manfaatkan Situasi Lawan Tanpa 4 Pilar. Siapa Saja Absen?
Dimana ada beberapa pemain yang diturunkan Robert secara bergantian. Bahkan pemain-pemain tersebut kerap berganti posisi di satu pertandingan.
Beberapa pemain diperankan untuk membuka ruang serang ke jantung pertahanan lawan. Bergantian mulai Guy Junior, Ferdinand Sinaga, Asnawi Mangkualam hingga Rasyid Bakri.
Baca: Lihat Video Serunya Acara Makan Pizza di Ultah Klok, Ada Komentarnya dengan Logat Makassar
Wiljan Pluim yang sebelumnya berada di Belanda sudah berada di Makassar, Rabu (2/5/2018) lalu. Ia juga sudah bergabung dalam latihan persiapan, Kamis (3/5/2018).
"Semoga bisa Hari Kamis dia gabung dan kita siapkan dia bertanding hari minggu. Ini pastinya bagus kita bisa melihat tim bermain full nanti," tuturnya.
Bakal Full Team
Pada tiga laga sebelumnya PSM tampil pincang lantaran tak diperkuat oleh sang maestro, Wiljan Pluim.
