Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Wabup: Program BPJS Integrasi di Pangkep Sudah Dinikmati 91 Ribu Warga

Di berharap program BPJS integrasi ini dapat dinikmati seluruh masyarakat Pangkep yang kurang mampu.

Penulis: Munjiyah Dirga Ghazali | Editor: Imam Wahyudi
munjiyah/tribunpangkep.com
Wakil Bupati Pangkep, Syahban Sammana 

Laporan Wartawan TribunPangkep.com, Munjiyah Dirga Ghazali

TRIBUNPANGKEP.COM, PANGKAJENE - Wakil Bupati Pangkep, Syahban Sammana mengatakan program BPJS Kesehatan Integrasi di Kabupaten Pangkep sudah mencapai 91 ribu pengguna.

"Mereka yang masuk penerima BPJS Integrasi ini didanai oleh APBD dan sudah tersebar hampir merata di Kabupaten Pangkep," ujarnya kepada TribunPangkep.com di Ruang Wakil Bupati, Pangkajene, Rabu (21/3/2018).

Dia menambahkan, program BPJS Integrasi ini juga masuk dalam janji politik Syamsuddin-Syahban untuk penyedia kesehatan gratis di Pangkep.

"Jadi masuk janji kami, target kedepan di tahun ini kami akan menambah 105 ribu pengguna BPJS integrasi," jelasnya.

Di berharap program BPJS integrasi ini dapat dinikmati seluruh masyarakat Pangkep yang kurang mampu.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved