Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Dandim Barru Siap Amankan Pilgub Sulsel

Selain itu, Adi juga menjelaskan bahwa pihaknya juga akan terus menjaga netralitas personil TNI dalam Proses Pemilu tersebut.

Penulis: Akbar | Editor: Imam Wahyudi
akbar/tribunbarru.com
Komandan Kodim (Dandim) 1405 Mallusettasi, Letkol Arm Ketut Adi Hamsyah. 

Laporan Wartawan TribunBarru.com, Akbar HS

TRIBUNBARRU. COM, BARRU - Kodim 1405 Mallusettasi, siap menjaga stabilitas keamanan Pilgub Sulsel 2018 mendatang.

Hal itu disampaikan Komandan Kodim (Dandim) 1405 Mallusettasi, Letkol Arm Ketut Adi Hamsyah saat ditemui di gedung Singkerru Ada'e Jl Sultan Hasanuddin, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Rabu (20/12/2017).

"Kami dari TNI pasti sudah siap kawal proses Pemilu, khususnya di Pilgub 2018 nanti," kata Adi kepada tribunbarru.com.

Ia menyebut, TNI selalu siap mengawasi pelaksanaan segala hal terkait Pemilu, bukan hanya Pilgub, tapi juga Pilkades, Pilkada, Pileg dan Pilpres nantinya.

"Pasukan TNI 1405 Mallusettasi selalu kami siapkan untuk melakukan pengamanan demi menjaga keamanan masyarakat Barru. 24 jam kami siap pengamanan untuk menghadapi proses pemilihan apapun itu, begitupun untuk pengamanan di Pilgub 2018," tegas Adi.

Selain itu, Adi juga menjelaskan bahwa pihaknya juga akan terus menjaga netralitas personil TNI dalam Proses Pemilu tersebut.

Sebab menurutnya, netralitas prajurit TNI dalam pesta demokrasi apapun adalah harga mati.

"Ini sudah harga mati bagi kami dan tidak bisa ada tawar menawar. Intinya semua sudah saya berikan penekanan kepada anggota saya akan hal ini," katanya.

Adi pun mengajak masyarakat Barru untuk turut berpartisipasi menjaga keamanan di setiap pelaksanaan Pemilu yang ada.

"Bukan hanya Pilgub, tapi termasuk Pilkades yang akan digelar serentak di 12 Desa di Barru besok, mari kita sama-sama sukseskan pesta demokrasi dengan tidak melakukan hal yang dapat memicu munculnya persoalan, agar semuanya tetap berjalan aman dan lancar," jelas Adi.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved