Pilwali Parepare
Taufan Umumkan Calon Wakil, Empat Ketua Partai Pengusung Tidak Muncul
Taufan Pawe umumkan Pangeran Rahim sebagai wakil. Pangeran Rahim merupakan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan.
Penulis: Mulyadi | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur Mulyadi
TRIBUN-TIMUR.COM, PAREPARE-Bakal Calon Wali Kota Parepare, Taufan Pawe Umumkan calon wakil wali kota yang akan mendampingi di Pilwali Parepare 2018 mendatang, di Hotel Kenari, Jumat (15/12/2017).
Taufan Pawe umumkan Pangeran Rahim sebagai wakil. Pangeran Rahim merupakan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan.
"Jadi nanti TP, Taufan-Pangeran,"ujarnya.
Baca: BREAKING NEWS: Ceraikan Faisal Andi Sapada, Ini Dia Pendamping Taufan Pawe di Pilwali Parepare
Dari enam partai pengusung yang diklaim hanya partai Golkar yang dihadiri ketua partai, yakni Taufan Pawe sendiri.
Sementara itu, Ketua Demokrat, Rahmat Sjamsu Alam, Ketua PAN, Firdaud Djolllong, Ketua PDIP, Mustapa Andi Mappangara, Ketua PBB Andi Liling tidak terlihat saat deklarasi dan hanya diwakili.
Tiga orang di antaranya masuk bursa calon wakil yakni Firdaus Djollong, Rahmat Sjamsu Alam dan Mustapa Andi Mappangara, tapi Taufan Pawe memilih Pangeran Rahim dari Golkar dengan pertimbangan menghindari kegaduhan.(*)
