Pamitan di Polres Soppeng, AKBP Indra L Amstono Ucapkan Maaf dan Terima Kasih
Kapolres Soppeng resmi berganti. AKBP Dedy Dewantho menggantikan AKBP Indra L Amstono
Penulis: Sudirman | Editor: Ardy Muchlis
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM,SOPPENG - Kapolres Soppeng resmi berganti. AKBP Dedy Dewantho menggantikan AKBP Indra L Amstono
Acara pisah sambut digelar di Polres Soppeng, Selasa (5/12/2017).
Pada kesempantan AKBP Indra L Amstono, memberikan sambutan perpisahan di depan jajaran pejabat Polres Soppeng.
Baca: VIDEO: Malam-malam, Wakapolri Sambangi Mapolres Sidrap
Ia mengungkapkan permintaan maaf kepada personil Polres Soppeng, apabila pernah melakukan kesalahan.
"Mohon maaf kalau ada kesalahan. Mohon doanya, agar diberikan kesehatan, dan keselamatan dan selalu lindungan Allah, dan tetap jadi polisi yang baik," ujar Indra.
Indra juga memuji seluruh personil Polres Soppeng, dalam menjalankan tugasnya sebagai abdi negara.
"Saya bangga dan bahagia bisa bertugas, dan bekerjasama di Soppeng," tambah Indra.