Tahun Baru 2018
Tahun Baru di The Rinra, Bisa Dapat Tiket Gratis SilkAir dan Scoot
Juga berikan diskon hingga 75 persen untuk tiket SilkAir dan Scoot yang dapat digunakan hingga bulan Mei 2018
Penulis: Hasrul | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur Hasrul
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR --Manajemen Hotel The Rinra Makassar kerjasama dengan maskapai penerbangan internasional SilkAir dan Scoot untuk memeriahkan malam pergantian tahun 2017-2018.
Kerjasama tersebut berupa tiket pesawat gratis dan diskon untuk penerbangan dalam dan luar negeri menggunakan maskapai SilkAir bagi tamu Hotel The Rinra Makassar yang menginap dan merayakan tahun baru 2018.
"Secara khusus kami berikan hadiah berupa tiket pesawat kepada tamu-tamu Hotel The Rinra agar mereka dapat menikmati dan merasakan experience terbang bersama SilkAir dan Scoot," kata Sales Representative SilkAir, Muhammad Yunus.
"Selain hadiah berupa tiket penerbangan gratis kami juga berikan diskon hingga 75 persen untuk tiket SilkAir dan Scoot yang dapat digunakan hingga bulan Mei 2018," lanjut Yunus saat press conference di Lontar Dining Lt 3 Hotel The Rinra Makassar, Rabu (22/11/2017).
Saat press conference tersebut turut hadir Marketing Manager Kalla Toyota, Aswan Amiruddin, General Manager Mall Phinisi Point, Anggraini dan Assistant Marcom Manager Hotel The Rinra, Azis Munawir.(*)