sscn bkn go id - Catat Tanggal-tanggal Krusial Ini! Jangan Ada Bawa Jimat Seperti Pelamar Ini
“Jika sudah mengikuti SKD maka pelamar akan mengikuti SKB dimana kemudian integrasi hasil SKD dan SKB. Pengumuman kelulusan akhir 20 November 2017
Seleksi Kompetensi Bidang (SKD) 9 sampai dengan 20 Oktober 2017.
Teknis pelaksanaan ada di instansi masing-masing. Pelamar juga harus memantau perkembangan terkini di website instansi masing-masing agar tak ketinggalan informasi.
“Jika sudah mengikuti SKD maka pelamar akan mengikuti SKB dimana kemudian integrasi hasil SKD dan SKB. Pengumuman kelulusan akhir 20 November 2017," lanjut Herman.
Pemerintah tahun ini membuka lowongan CPNS gelombang dua untuk 60 Kementerian dan Lembaga, serta satu pemerintah daerah, yaitu Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara). Jumlah formasi yang disediakan pemerintah pada penerimaan CPNS gelombang kedua tahun 2017, yaitu sebanyak 17.928 formasi. Rekrutmen CPNS tidak dipungut biaya apapun.
Semoga kalian yang berjuang bisa lulus tahun ini.
Pelamar CPNS Ada yang Bawa Jimat
Oh ya, cara praktis untuk lulus CPNS tahun ini adalah belajar giat dan memperbanyak simulasi CAT. Jangan seperti pelamar CPNS ini.
Ada peserta CPNS 2017 yang ketahuan membawa jimat ini didapati di daerah Kalimantan, Sulawesi, dan Yogyakarta.
Informasi ini disampaikan Kepala Sub Bagian (Kasubag) Hubungan Media dan Antar Lembaga Biro Humas Badan Kepegawaian Nasional (BKN), Diah Eka Palupi, yang diterima Liputan6.com, Jakarta, Selasa (26/9/2017).
"Berbagai upaya dilakukan agar bisa lulus SKD CAT. Jimat pun menjadi salah satu upaya agar bisa lolos. Lokasi penemuan di Kalimantan, Sulawesi, dan Yogyakarta," kata Diah.
Tampak jimat berupa kain hitam dan kain putih yang diisi dengan jampi-jampi, peniti, cincin akik, benang, dan batu-batu akik kecil yang dilinting di uang kertas Rp 10 ribu, serta kain digulung dengan lokasi penemuan di Palembang.
"Kami temukan pas body check. Selepas ujian, semua jimat dikembalikan ke peserta," Diah menerangkan.
Dalam akun Twitter dan Facebook BKN pun sudah diunggah kicauan-kicauan mengenai jimat yang ditemukan petugas saat tes SKD CAT untuk penerimaan CPNS 2017 di berbagai daerah.
"#SobatBKN Pelamar D3/SMA @cpnskumham2017 jangan percaya dengan jimat. Percaya hanya kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa dan yakin pada kemampuan diri. Sukses," kicau akun BKN.
Pertamina Butuh D3 Hingga S1 Pendaftaran Masih Berlangsung
