Ayu Ting Ting Dijodohkan dengan Pria Saleh Asal Makassar Ini. Netizen Nggak Ikhlas, Loh?
Ia sempat dikabarkan dekat dengan Ivan Gunawan hingga menjadi orang ketiga di antara hubungan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
TRIBUN-TIMUR.COM - Status sebagai single parent membuat penyanyi Ayu Ting Ting sepertinya tak pernah terlepas dari terpaan gosip.
Ayu berulang kali digosipkan dekat dengan seseorang.
Ia sempat dikabarkan dekat dengan Ivan Gunawan hingga menjadi orang ketiga di antara hubungan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Baca: Penampilan Baru Menteri Susi Bikin Pangling Loh. Rambut Palsu atau Bukan Yah?
Nggak sampai di situ saja, kini Ayu kembali menjadi bahan jodoh-jodohan.
Pria yang menjadi 'jodoh' Ayu kali ini adalah Andi Arsyil.
Pada beberapa acara, Ayu memang berada satu scene dengan pemain Tukang Bubur Naik Haji ini.
Sehingga mulai muncul anggapan bahwa Ayu Ting Ting dijodohkan dengan Andi Arsyil.
Tidak hanya itu, kabarnya Andi Arsyil pernah memberi Ayu air zam-zam.
Baca: TERPOPULER: Dorce Bikin Pangling, Pajak Mobil Raffi & Nagita, Hingga Kisah DJ Pernah Jadi PSK
Tribun-timur.com melansir Grid.ID dari akun @lambenyinyir terdapat sebuah cuplikan video salah satu acara di televisi.
Acara tersebut menghadirkan Ayu Ting Ting dan Andi Arsyil, Ayu mengaku bahwa kemungkinan gosip jodoh-jodohan tersebut berasal dari anggapan netizen yang mengetahui bahwa Ayu Ting Ting dan Andi Arsyil sama-sama masih single.

Postingan itu tentunya mengundang kicauan dari netizen.
"Ya Allah, nggak banget. Andi Arsyil cuma cocok sama Citra Kirana," tulis pemilik akun @cre4ms0da tak terima.
"Pertanyaanya, Andinya mau kagak?" sahut pemilik akun @_gitaristya.
"Lol, duduknya udah mepet-mepet, pamer paha biar dilirik, eh si bang Arsyil magerin pake bantal," komentar pemilik akun @airyairyw.
"Yah, Andi Arsyil mikir-mikir kali kalau mau cari istri. Masa iya asal comot," kata pemilik akun @witajoongki.
Perlu diketahui, sebelumnya Andi Arsyil sempat dijodoh-jodohkan dengan Citra Kirana, lawan mainnya di sinetron Tukang Bubur Naik Haji. Di sinetron ini, Arsyil berperan sebagai pria yang saleh mendapatkan istri yang salehah.

Andi Arsyil Rahman Putra nama lengkapnya. Lahir di Makassar, Sulawesi Selatan, 15 September 1987; umur 29 tahun. Selain aktor, si doi juga seorang penulis. Arsyil adalah anak kelima dari tujuh bersaudara, putra pasangan Prof.Dr.Ir.H.Andi whira dan Anggi Angraeni
Gimana menurut kamu, Ayu Ting Ting cocok nggak sama Andi Arsyil?
Andi Arsyil Betah Menjomblo?
Andi Arsyil mengakui ruang lingkupnya terbatas sebagai penyebab, hingga saat ini belum bertemu jodohnya.
Ia seperti terjebak pada rutinitas. Betapa tidak, di kampus ia lebih sering bertemu dan berinteraksi dengan bapak-bapak dan ibu-ibu.
Sementara di kantor, ia lebih banyak berinteraksi dengan sesama karyawan. Sedangkan, di lokasi syuting, ia bertemu dengan pemain yang itu-itu saja.
Kalau sekarang sih, berteman saja dengan siapapun. Siapa tahu ada yang jodoh di situ," ucapnya ditemui di kawasan Mamang,Jakarta Selatan, Senin (7/8/2017).
Namun, ia tetap selektif dalam mencari pasangan agar menemukan jodoh dengan karakter yang sesuai dengannya.
"Masa mau sembarangan sih nikah sama si A atau si B. Kita harus benar-benar tahu," tandasnya.
Sudah Berusia 29 Tahun Loh
Andi Arsyil, aktor yang beken setelah membintangi film "Ketika Cinta Bertasbih" belum menemukan jodoh.
Padahal, usianya sudah menginjak 29 tahun. Cukup matang untuk membina rumah tangga. Tapi, faktanya hingga saat ini ia belum menemukan calon pendamping hidup.

"Jodoh belum ketemu. Enggak tahu ya, mungkin karena ruang lingkup saya terbatas. Jarang ketemu dengan banyak orang," katanya saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan(7/8/2017).
Padahal, ia tak mematok kriteria macam-macam. Baginya juga tak masalah dengan latar belakang profesi apapun.
"Mau dia artis sekalipun enggak apa-apa sebenarnya" lanjut Andi.