Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

VIDEO ON DEMAND

VIDEO: Begini Cara Bidan Barru Rayakan HUT IBI ke-66

Dia menyebutkan, tema yang diangkat dalam Hut IBI ke-66 yaitu, bidan mengawal kesehatan perempuan dan keluarga dengan layanan holistik

Penulis: Akbar | Editor: Imam Wahyudi

TRIBUNBARRU. COM, BARRU - Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Barru menggelar  lomba senam cuci tangan di taman Colliq Pujie Alun-alun Jl Sultan Hasanuddin, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Jumat (25/8/2017).

Acara tersebut diawali gerak jelan sehat, dilepas langsung Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Barru Suardi Saleh.

Kegiatan itu diikuti 360 bidan berasal dari 12 Puskemas dan juga RSUD Kabupaten Barru.

Ketua IBI cabang Barru Hj Muliana mengatakan, lomba senam cuci tangan dan jalan sehat itu dilakukan dalam rangka perayaan memperingati Hut IBI ke-66 Hut Bidan Internasional di 2017.

"Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan perempuan, utamanya terhadap ibu dan anak," kata Muliana kepada tribunbarru.com.

Dia menyebutkan, tema yang diangkat dalam Hut IBI ke-66 yaitu, bidan mengawal kesehatan perempuan dan keluarga dengan layanan holistik dan berkesinambungan.

"Rangkaian acara Hut IBI kali ini tidak hanya jalan sehat dan lomba senam cuci tangan tapi kami juga melakukan penyuluhan dan pemantauan ibu hamil," ujar Kepala Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi Dinkes Barru itu.

Muliana menambahkan, hal tersebut dilakukan IBI untuk menurunkan kasus kematian ibu dan anak dengan cara mengoptimalkan persalinan di fasilitas kesehatan.

Turut hadir dalam acara tersebut para Kepala Puskesmas se-Kabupaten Barru.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved