Begini Cara Pemkab Barru Peringati HUT RI Ke-72
Sebelum perlombaan dimulai, para istri pejabat tersebut memberikan arahan agar suaminya tidak salah resep dalam memasak.
Penulis: Akbar | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUNBARRU. COM, BARRU - Sebanyak 28 pejabat Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun unsur Muspida lingkup Pemkab Barru mengikuti lomba memasak di Taman Colliq Pujie Alun-alun, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Senin (14/8/2017).
Kegiatan tersebut diselenggarakan Pemkab Barru dalam rangka perayaan Hut RI ke-72.
Dalam lomba tersebut, para peserta dibagi dalam tiga sesi. Setiap sesi diikuti delapan peserta sekaligus dengan waktu 25 menit, masakan sudah harus selesai.
Ada dua pilihan menu masak yang diberikan ke peserta yaitu membuat nasi goreng atau masak mie kuah.
Sebelum perlombaan dimulai, para istri pejabat tersebut memberikan arahan agar suaminya tidak salah resep dalam memasak.
Para peserta pun tampak antusias dan semengat mengikuti lomba.
Mereka memasak menggunakan pakaian lengkap layaknya seorang chef.
Salah satunya Sekertaris daerah Barru Ir Nasruddin menggunakan pakaian chef batik dilengkapi dengan topi warna putih.
Sorakan penyemangat dari pegawai heboh saat perlombaan dimulai.
Perlombaan tersebut juga mengundang tawa penonton.
Pasalnya, lomba yang biasanya dilakukan kalangan perempuan itu hampir semuanya diikuti laki-laki, kecuali istri Plt Bupati Hj Hasnah syam selaku Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes).
"Kegiatan ini tujuannya tak lain adalah untuk menyemarakkan Hut RI ke-72, dan lomba masak ini pertama kali kita lakukan yang pesertanya dari pimpinan OPD atau pejabat Barru," kata Bagian teknis lomba masak, Sukriono kepada tribunbarru.com.
Sukriono menambahkan, dalam lomba masak tersebut, ada beberapa penilaian yang dilakukan, diantaranya cita rasa, kreativitas, penggunaan waktu dan resep memasak.
Hasil masakan dinilai oleh Dharma wanita, tim PKK dan penilai dari Dinas Kesehatan Barru.
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Barru Suardi Saleh turut hadir menyaksikan lomba tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/colliw_20170814_214921.jpg)