Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Enrekang 2018

PBB Enrekang Belum Pasti Usung Amiruddin, Ini Alasannya

Wakil Bupati Enrekang, HM Amiruddin adalah pengambil formulir pertama di partai berlambang bulan bintang tersebut.

Penulis: Muh. Asiz Albar | Editor: Mahyuddin
Muh Azis Albar/TribunEnrekang.com
Ketua DPC PBB Enrekang Damansyah (baju hijau) saat menerima Wakil Bupati Enrekang HM Amiruddin mengambil formulir di sekretariatnya, Rabu (3/5/2017). 

Laporan Wartawan TribunEnrekang.com, Muh Azis Albar

TRIBUNENREKANG.COM, ENREKANG - Wakil Bupati Enrekang, HM Amiruddin belum mendapat sinyal usungan PBB meski telah mengambil formulir.

Selain kerena penentuan berdasarkan keputusan DPP, PBB juga masih menunggu pendaftaran figur lain.

“Penentuan usungan ditentukan oleh rekomendasi DPP,”ujar Ketua DPC PBB Enrekang, Damansyah, kepada TribunEnrekang.com, Rabu (3/5/2017).

Wakil Bupati Enrekang, HM Amiruddin adalah pengambil formulir pertama di partai berlambang bulan bintang tersebut.

Baca: Baznas dan Disnakin Enrekang Ajari Warga Malua Pelihara Kambing

Rencananya, Bupati Enrekang, Muslimin Bando, dijadwalkan mendaftar besok, Kamis (4/5/2017).

Andi Maman Nurhatman Karumpa (Atong) akan mendaftar 13 Mei 2017.

Sementara Masrur Makmur Latanro dan Saleh Rahim masih mengatur jadwal untuk mendaftar.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved