Kamar Kos UPT Pendidikan Bantaeng Dibobol Maling, Ini yang Hilang
Pelaku diperkirakan beraksi antara pukul 12.00-14.00 Wita, saat kondisi sekitar sedang sepi.
Penulis: Edi Hermawan | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan TribunBantaeng.com, Edi Hermawan
TRIBUNBANTAENG.COM, BANTAENG - Rumah kost milik Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendidikan Wilayah Kabupaten Bantaeng, Andi Selle, dibobol maling, Senin (13/3/2017).
Peristiwa itu diketahui Andi Selle sepulang kerja dan mendapati pintu kamarnya rusak.
Atas kejadian itu, beberapa barang hilang, satu unit HP, laptop, notebook dan satu Ipad.
Baca: Polisi Tangkap Dua Remaja Pembobol Rumah Kosong Berkedok Petugas PLN
"Dugaannya sementara, kamar dicungkil, karena pintunya rusak," kata Bhabinkamtibmas Kelurahan Mallilingi.
Bripka Arwan Hamid, saat ditemui TribunBantaeng.com, saat ditemui di TKP.
Pelaku diperkirakan beraksi antara pukul 12.00-14.00 Wita, saat kondisi sekitar sedang sepi.
"Sudah ditangani oleh pihak Polres Bantaeng dan tadi juga sudah dilakukan olah TKP," ujar Arwan.
Andi Selle di rumah Kost Menara, Jl Sungai Calendu, Kecamatan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/pencurian-bantaeng_20170313_213059.jpg)