Polisi Jaga Ketat Gedung SLB Bulukumba, Ada Apa?
Aparat Kepolisian dari Polres Bulukumba, Sulawesi Selatan menjaga Sekolah Luar Biasa (SLB), Selasa (21/2/2017).
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Ina Maharani
Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri
BULUKUMBA, TRIBUN - Aparat Kepolisian dari Polres Bulukumba, Sulawesi Selatan menjaga Sekolah Luar Biasa (SLB), Selasa (21/2/2017).
Sekolah itu dijaga polisi karena salah seorang warga bernama Junaedi melakukan penyegelan sekolah anak disabilitas tersebut.
"Polisi berjaga-jaga karena baru saja dibuka segelnya. Khawatir ada pihak penyegel melakukan sesuatu lagi," kata Kepala SLB Muh Suhaib.
Sedang warga yang menyegel sekolah itu mengklaim bahwa lahan yang ditempati gedung SLB adalah miliknya dan saat ini dibanguni gedung oleh pihak pemerintah di Bulukumba.
Peristiwa penyegelan lalu dibuka kembali SLB tersebut sudah ke tujuh kalinya. Namun pihak SLB masih bertahan karena meminta warga penggugat untuk tempuh jalur hukum jika merasa miliki bukti. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/motor-patroli-polres_20170221_142036.jpg)