Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

VIDEO: Sadikin Ditangkap, Ini Harapan Adik Ohara

Adik korban, Yasin berharap tersangka bisa diberikan hukuman yang setimpal.

Penulis: Ira Irmayansari | Editor: Ardy Muchlis

TRIBUNBARRU.COM, BARRU- Tersangka pembunuhan sadis, Sadikin akhirnya ditangkap polisi, Sabtu (15/10/2016).

Sadikin membunuh Ohara dengan memenggal kepala, September 2016 lalu di Mallusetasi, Barru.

Ohara ditemukan tanpa kepala terkubur sedalam 30 cm di belakang kandang ternak milik warga di Mallawa, Kecamatan Mallusetasi, Kamis (22/9/2016 ) lalu.

Adik korban, Yasin mengaku lega dengan ditangkapnya tersangka.

Ia juga merasa senang akhirnya kepala korban telah ditemukan di belakang kandang ternak milik pelaku di Mallawa Kelurahan Mallawa, Minggu (16/10/2016) tadi pagi.

Yasin pun berharap tersangka bisa diberikan hukuman yang setimpal.

Berikut Video harapan Adik korban, Yasin terkait hukuman yang patut diberikan kepada tersangkan saat ditemui TribunBarru.com di Mapolres Barru, Jl Sultan Hasanuddin, Kecamatan Barru, Minggu (16/10/2016)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved