Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Orangtua Pembuang Bayi di Parangloe Maros Dicari Polisi

Bayi tersebut dititip ke RSUD Salewangan untuk menjalani perawatan medis. Sementara, orangtua bayi sementara dicari.

Penulis: Ansar | Editor: Ina Maharani
TRIBUN TIMUR/ANSAR
bayi laki- laki yang dibuang di depan Kampus Politeknik (Poltek) jalan Poros Pamanjengan, Kecamatan Moncongloe, Kabapaten Maros, Sulawesi Selatan, dirawat di RSUD Salewangan 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe

TRIBUN TIMUR.COM, MAROS - Kapolsek Mocongloe Iptu Aswan mengatakan, bayi laki- laki yang dibuang di depan Kampus Politeknik (Poltek) jalan Poros Pamanjengan, Kecamatan Moncongloe, Kabapaten Maros, Sulawesi Selatan, ditemukan dengan kondisi sehat tersebut diperkirakan dibuang pada pukul 4.OO wita, Minggu (9/10/2016).

Bayi tersebut dititip ke RSUD Salewangan untuk menjalani perawatan medis. Sementara, orangtua bayi tengah dicari.

"Bayi sudah kami titipkan di rumah sakit. Orangtua bayi sementara tahap penyelidikan. Kami juga sudah memeriksa beberapa saksi," ujarnya.

di dalam sebuah kardus di depan Kampus
Seorang bayi laki-laki ditemukan di dalam sebuah kardus di depan Kampus Politeknik (Poltek) jalan Poros Pamanjengan, Kecamatan Moncongloe, Kabapaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu (9/11/2016).

Bayi laki- laki ini ditemukan oleh warga di depan kampus Poltek. Beruntung, kondisi bayi ini masih hidup.

Saat menemukan, Nini menyampaikan hal tersebut ke warga lainnya, Rahmawati. Setelah itu, Rahmawati membawa bayi tersebut ke rumah Bidan Fatmawati Padang di jalan poros Panaikang untuk mendapat perawatan.

Setelah itu, Bidan tersebut melaporkannya ke Polsek Moncongloe dan mengkoordinsikan ke Polres Maros.

Polisi lalu menyampaikan ke Dinas Sosial untuk dibawa ke rumah sakit Salewangang.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved