Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tarif Angkutan Palopo-Makassar Normal Hingga H-3 Lebaran

Sudah ada beberapa calon penumpang yang memesan kursi untuk mudik pekan depan.

Penulis: Hamdan Soeharto | Editor: Mahyuddin
TRIBUN/HAMDAN
Tarif angkutan mudik lebaran Palopo-Makassar tidak naik. 

TRIBUNPALOPO.COM - Tarif angkutan mudik lebaran di Kota Palopo tidak naik, khsususnya angkutan Palopo-Makassar.

Tarif bus Palopo-Makassar Rp 150 ribu.

"Tetap ji seperti biasa, tidak ada kenaikan karena langganan ji semua, kami juga tidak bisa kasih naik begitu saja itu semua ada perhitungannya. Sampai H-3 lebaran masih normal ji itu,” ujar petugas Bintang Prima, Ketut, Minggu (26/6/2016).

Pria kelahiran Bali tersebut menambahkan, sudah ada beberapa calon penumpang yang memesan kursi untuk mudik pekan depan.

Ketut menyarankan calon penumpang untuk memesan kursi lebih awal agar dapat tiba di kampung halaman tepat pada waktunya.(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved