Indonesia International Motor Show 2016
Manajemen PT TMMIN Sambut Jurnalis di Pabrik Toyota Karawang Plant
"Terima kasih atas kedatangannya di PT TMMIN,"kata I Made Dana Tangkas menyambut rombongan jurnalis dari berbagai daerah di Indonesia.
Penulis: Anita Kusuma Wardana | Editor: Ina Maharani
Laporan Wartawan Tribun Timur, Anita Wardana
TRIBUN-TIMUR.COM, KARAWANG - Setelah menempuh perjalanan 2,5 jam, rombongan jurnalis bersama main dealer Toyota tiba di pabrik Toyota di Karawang Plant 1, Karawang International Industry City (KIIC), Rabu (6/4/2016).
Rombongan disambut langsung Director of Corporate and External Affairs PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), I Made Dana Tangkas, General Manager External Affairs Division, Teguh Trihono, dan Public Relation Manager PT Toyota Astra Motor, Rouli Sijabat.
"Terima kasih atas kedatangannya di PT TMMIN,"kata I Made Dana Tangkas menyambut rombongan jurnalis dari berbagai daerah di Indonesia.
Bahkan, I Made Dana dan Teguh Trihono menemui satu per satu jurnalis yang hadir.
Sebelum melihat langsung produksi mobil Toyota di PT TMMIN, pihak manajemen akan terlebih dahulu menjelaskan mengenai standar keselamatan di PT TMMIN.
"Pabrik ini adalah salah satu pabrik mobil tercanggih di Indonesi,"tambah Rouli Sijabat. (*)
