Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Bupati Maros Dukung Program Think Survive Makassar

Dalam pertemuan singkatnya, Hatta tak ketinggalan menyampaikan mendukung program-program TS.

Penulis: Munawwarah Ahmad | Editor: Anita Kusuma Wardana
MUNAWWARAH AHMAD
upati kabupaten maros Hatta Rahman, mendukung sepenuhnya program Think Survive (TS) Makassar yang berkonsentrasi terhadap pendampingan hingga kesembuhan penderita kanker. 

Laporan Wartawan Tribun Timur Munawwarah Ahmad

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Bupati kabupaten maros Hatta Rahman turut mendukung sepenuhnya program Think Survive (TS) Makassar yang berkonsentrasi terhadap pendampingan hingga kesembuhan penderita kanker.

Hatta yang kebetulan bertandang ke Tribun Timur, Rabu (2/3/2016), secara tidak sengaja sejadwal kunjungan dengan TS. Dalam pertemuan singkatnya, Hatta tak ketinggalan menyampaikan mendukung program-program TS.

"Bagus ini. Kita harus dukung,"ujar Hatta.

Sementara salah satu relawan, Citra merasa terhormat mendapat dukungan dari Bupati dua periode tersebut.

"Kami senang TS semakin dikenal. Apalagi dapat dukungan bupati Maros. Semoga kami bisa menginspirasi dan meakukan pendampingan secara terus-menerus ke penderita kanker,"ujar Citra usai berfoto bersama Hatta.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved