Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kebakaran Barabaraya

Tenda Pengungsian dan Dapur Umum Didirikan di Jl Ablam

Sebelumnya sebanyak 42 rumah hangus terbakar. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 wita.

Penulis: Alfian | Editor: Ina Maharani
TRIBUN TIMUR/ALFIAN
tiga tenda pengungsian sementara didirikan di Asrama TNI Barabaraya Jl Abu Bakar Lambogo. Tenda tersebut milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Makassar. 

Laporan Wartawan Tribun Timur Alfian

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Pascakebakaran di Asrama TNI Barabaraya Jl Abu Bakar Lambogo, tampak tenda dan dapur umum mulai didirikan.

Untuk sementara tiga tenda pengungsian sementara didirikan. Tenda tersebut milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Makassar.

Tenda didirikan di dekat Baruga Asrama Barabaraya. Kasdam VII Wirabuana, Brigjend TNI Kurnia Dewantara, menjelaskan untuk sementara hal yang paling penting dilakukan yakni memberikan pertolongan berupa membangun posko pengungsian dan dapur umum.

"Ada banyak hal yang harus kita pikirkan namun untuk sementara hal yang paling mendasar dibutuhkan yakni tempat mengungsi dan persoalan logistik", jelasnya.

Sebelumnya sebanyak 42 rumah hangus terbakar. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 wita.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved